Bupati Nikson Nababan Pimpin Musrenbang Kecamatan Purbatua

Sebarkan:
Bupati Taput Nikson Nababan pimpin Musrenbang di Kecamatan Purbatua.
Bupati Taput Nikson Nababan pimpin Musrenbang di Kecamatan Purbatua.
TAPUT|Bupati Tapanuli Utara (Taput) Nikson Nababan didampingi  Kepala Bappeda Indra Simaremare, Camat Purbatua Kostan Panjaitan  secara langsung Pimpin Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Siborongborong , di Balai Pertemuan Kantor Camat Purbatua, Rabu (27/2).

Pantauan wartawan, Bupati Taput juga memberikan bantuan berupa pupuk cair organik dan mesin pengolah kompos dari Dinas Ketenagakerjaan,  alat alat olahraga dari Dinas Pemuda dan olahraga dan  Kartu lansia untuk berobat gratis dan makanan ibu hamil dan makanan tambahan bagi Balita dari Dinas Kesehatan dan pompa air dan mesin pencacah kompos dari Dinas pertanian.

Sambutan Bupati menyampaikan agar kesempatan bertatap muka ini dimanfaatkan masyarakat Purbatua  dengan baik.  Dari suara rakyat,  pemerintah mendengar langsung apa yang menjadi prioritas pembangunan di Kecamatan Purbatua karena tidak bisa sekaligus.


Bupati pimpin langsung dialog dan diskusi dari Kepala Desa, tokoh masyarakat,  Kepala UPT pendidikan dan kesehatan dan seluruh perangkat desa se-kecamatan Purbatua.

Dalam kesempatan itu juga di gelar pelatihan pembuatan pupuk organik dan pakan ternak dari Dinas Pertanian bersama Dinas Ketenagakerjaan  dan pemeriksaan kesehatan berupa cek asam urat,  KGD dan kolesterol  pengobatan gratis dari Dinas Kesehatan  untuk masyarakat Purbatua. (tu-1)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini