Tak Biasanya, Libur Akhir Pekan Ini Bandara Kualanamu Sepi Penumpang

Sebarkan:
Suasana lengang di Bandara Kualanamu

KUALANAMU | Minat masyarakat untuk menggunakan transportasi udara tampaknya menurun beberapa hari terakhir ini. Terminal Bandara Internasional Kualanamu Deliserdang yang biasanya diramaikan penumpang maupun keluarga pengantar, kini tampak sangat sepi.

Dari amatan, sejumlah petugas layanan counter check in tiket pada masing-masing santai, bahkan banyak yang tidur-tiduran saja tak semangat melihat situasi terminal yang sepi.

Ridwan petugas protokoler Instansi BUMN yang setiap hari standby mengurus perjalanan pejabat instansinya saat ditemui di Bandara Kualanamu, Sabtu (26/01/2019) sore mengatakan, semenjak harga tiket mahal ditambah lagi biaya bagasi mahal, masyarakat tampak berpikir dua kali bepergian menggunakan pesawat sekarang ini.

"Harga tiket gila-gilaan, ditambah lagi biaya bagasi yang mahal habis uang untuk bayar bagasi barang barang, jadi sekarang kalau begini mahal perjalan dinas tentunya juga berkurang, karena serba mahal," pungkasnya.

Petugas OIC Bandara Kualanamu, Rantony saat dikonfirmasi membenarkan terjadinya penurunan jumlah penumpang pesawat di Bandara Kualanamu beberapa hari terakhir ini. “Harga tiket dan bagasi yang mahal menjadi faktor penting dan minat masyarakat untuk bepergian menurun,'' pungkasnya.


Sementara itu, Robi petugas Pengamanan Bandara Kualanamu menuturkan, mereka harus bekerja ekstra meningkatkan pengawasan di counter check in Maskapai Lion air beberapa hari terakhir karena kebijakan bagasi berbayar itu.

"Hampir setiap hari ada saja yang komplain penumpang karena biaya tagihan bagasi yang mahal dan mereka marah karena barang barang mereka yang tidak sanggup bayar terpaksa ditinggal," katanya.(wan)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini