Kapolres Langkat Berikan Kursi Roda dan Tali Asih Kepada Warga

Sebarkan:

Langkat - Kapolres Langkat AKBP Doddy Hermawan didampingi Ketua Bhayangkari Polres Langkat Nyonya Sisca Doddy Hermawan, melaksanakan bhakti sosial dengan memberikan kursi roda dan tali asih kepada Melisa (30) warga Jalan Sepakat Lingkungan VI Kelurahan Kebun Lada Kecamatan Hinai Kabupaten Langkat, Senin (14/1/19) pagi.

Penyerahan tersebut dilakukan AKBP Doddy Hermawan bersama Ketua Bhayangkari didampingi Kasat Reskrim AKP Juriadi, Kasat Intelkam AKP Syahrial Effendi, Kasat Narkoba AKP M. Yunus Tarigan, Kasat Binmas Iptu S.Surbakti dan Kapolsek Hinai AKP Hendry beserta para ibu Bhayangkari masing masing.

Berdasarkan penuturan keluarga, Melisa mengalami lumpuh total pada kedua kakinya sudah puluhan tahun, dan juga menderita beberapa penyakit lainnya  (komplikasi) seperti gangguan pada ginjal, dan  paru paru.

Awalnya Melisa hanya mengalami sakit gula (diabetes melitus) saat itu ia masih aktif  bekerja didaerah Aceh, dan kerap merasakan lemas pada bagian badanya, hingga pada suatu saat terjatuh dan langsung mengalami kelumpuhan.

Nah mulai saat itulah kondisi Melisa semakin memburuk hingga hanya bisa tergeletak dan duduk diatas kasur. Saat ini Melisa dan adiknya yang remaja bertumpu dikediaman bibi mereka, sementara kedua orang tua sudah tiada.

Suasana haru meliputi kediaman yang sederhana tersebut, saat Kapolres Langkat AKBP Doddy Hermawan beserta ibu Bhayangkari Ny Sisca memberikan  bantuan kursi roda dan beberapa paket sembako kepada Melisa.

Melisa tak dapat menahan isak tangis harunya, begitu pula dengan ibu Bhayangkari Ny Sisca Doddy Hermawan, terus mendekap erat tubuh lemah Melisa sambil memberikan suport dan sugesti agar Melisa tetap semangat dan tabah menjalani apa yang dialaminya.

Disela kegiatan tersebut Kapolres Langkat AKBP Doddy Hermawan mengatakan kegiatan bhakti sosial ini dilakukan dalam rangka melayani masyarakat terutama masyarakat kurang mampu, dalam masalah kesehatan dan lainnya. "Kami Polri khususnya Polres Langkat dibawah naungan Polda Sumut memberikan bantuan dan suport terhadap warga yang mengalami sakit lumpuh, kita memberikan bantuan seadanya, berupa kursi roda, paket sembako dan taliasih untuk bantuan perobatan, mudah mudahan dapat bermamfaat," pungkas Kapolres. (Hendra). 
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini