Bupati Nikson Terima Para Petani Kopi Pangaribuan

Sebarkan:
TAPANULI UTARA|Bupati Tapanuli Utara, Nikson Nababan  didampingi Kadis Pertanian Tonny Simangunsong menerima audiensi para pelaku pertanian dan penggiat kopi bersama Camat Pangaribuan Josua Napitupulu.

Audiensi ini juga dihadiri para Kepala Desa dan Kepala UPT Pertanian serta Penyuluh Pertanian sekaitan dengan pelaksanaan beberapa pelatihan dan pengujian kepada para petani Kecamatan Pangaribuan terutama pengembangan budidaya dan pengolahan kopi.

Narasumber Pelatihan antara lain,Prof. Loekas Susanto Guru Besar/Dokter Tanaman Indonesia dari Universitas Sudirman, Toni Manik selaku petani dan penggiat kopi sekaligus fasilitator yang siap membantu pengurusan permohonan Indikasi Geografis Kopi Arabika Tapanuli agar kopi Tapanuli semakin dikenal nasional bahkan internasional, Pejabat Puslitkoka Jember dan Pusat Proteksi Tanaman Medan.

" Saya minta agar Desa-desa di Kecamatan Pangaribuan membentuk BUMDes usaha penangkaran bibit kopi.
Pangaribuan harus bangkit untuk lebih dikenal sebagai penghasil kopi. Saya tetap konsisten membangun pertanian yang juga merupakan program Bapak Presiden Jokowi," kata Nikson, Rabu (5/12).

Bupati juga memberikan beberapa gagasan untuk mengkombinasikan pertanian dengan pariwisata agar kopi Tapanuli Utara semakin dikenal dunia luar termasuk upaya mendirikan laboratorium pertanian.

"Para Kepala Desa harus memberikan perhatian lebih terhadap pengembangan pertanian dengan mengedepankan kepentingan masyarakat dan para penyuluh juga harus tetap belajar, harus memiliki lahan percontohan serta melakukan inovasi. Terimakasih atas perhatian Prof. Loekas dan Bapak Toni Manik atas keperduliannya terhadap pengembangan kopi Tapanuli Utara. Semoga usai pelatihan ini nantinya kerjasama tetap berkelanjutan," ujarnya.

Pada kesempatan tersebut para narasumber dan Camat Pangaribuan menjelaskan secara umum terkait Pelatihan tersebut, gambaran upaya pengembangan kopi seperti memberikan input kepada para petani menghadapi serangan hama tanaman holtikultura, membantu fasilitasi Pameran kopi produksi Pangaribuan termasuk produk UKM dan juga rencana Pangaribuan sebagai tuan rumah Forum Diskusi Kopi pada waktu dekat.

Kadis Pertanian menjelaskan bahwa salah satu Kebun Induk berada di Tapanuli Utara yang diharapkan akan semakin menambah penangkar bibit kopi bersertifikat Nasional. (tu-1)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini