Tiba di Polres Nias Selatan, Kapolda Sumut Disambut Tari Perang

Sebarkan:

NIASSELATAN,- Sekumpulan pria dan wanita berbaju adat Nias Selatan menggunakan pakaian perang menghadang rombongan Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol Agus Andrianto beserta Ketua Bhayangkari Polda Sumut Evi Agus Andrianto dan pejabat utama setibanya di depan Polres Nias Selatan.

Dengan melompat menggunakan tombak dan parang, pria dan wanita tersebut berteriak Yaahowu. Tarian perang ini merupakan sambutan khas warga Nias Selatan (Nisel) kepada tamu dan undangan yang dihormati, Selasa (6/11/2018).

"Saya bangga dan senang bisa kunjungan kerja ke Nisel, disini adat istiadat, budaya dan toleransi antar umat beragama masih terjaga," kata Agus Andrianto.

Jenderal bintang dua tersebut disambut Kapolres Nisel AKBP Faisal Napitupulu dan jajara  dengan menyampaikan laporan situasi kamtibmas di wilayah hukumnya.

Agus pun meminta agar budaya seperti ini yang bisa mempererat persatuan dan kesatuan bangsa tetap dijaga dan dipertahankan. Dimana, Indonesia khususnya Sumatera Utara akan menjalani pesta demokrasi Pilpres dan Pileg.

Sementara itu, AKBP Faisal dalam laporannya menyampaikan bahwa dirinya bersama anggota polisi dan masyarakat bekerjasama membangun Mushollah, Pos penjagaan, joglo, ruang skck dan kolam ikan tengkorak mata merah.

Ia melibatkan masyarakat dalam setiap kegiatan polres agar terbentuk rasa kekeluargaan dan terwujudnya polisi yang Promoter yang melayani, melindungi dan mengayomi bagi masyarakat.

"Lapor Jenderal, situasi Kamtibmas aman, Polres Nisel siap melaksanakan Pilpres dan Pileg," ucapnya kepada Kapolda.

"Hingga saat ini, situasi Kamtibmas berjalan lancar, dan siap untuk mengawal perjalanan pesta demokrasi," ucap Faisal.

Usai memeriksa sejumlah ruangan, Kapolda melanjutkan kegiatan dengan melakukan tatap muka bersama anggota dengan menyampaikan pesan moral untuk tidak taku dalam melakukan kebaikan. (Hendra). 
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini