Kapolrestabes Medan Pimpin Upacara Hari Pahlawan

Sebarkan:
MEDAN|Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dr Dadang Hartanto,SH,SIK,MSi pimpin upacara memperingati Hari Pahlawan Tahun 2018 di halaman Apel Polrestabes Medan, Jalan H.M Said No 1 Medan, Sabtu 10 November 2018.

Hari pahlawan yang bertemakan "Semangat Pahlawan di Dadaku" ini mengandung makna sesuai fitrahnya dalam diri setiap insan tertanam nilai-nilai kepahlawanan oleh karenanya siapapun dapat menjadi pahlawan.

Setiap warga negara Indonesia tanpa terkecuali dapat berinisiatif mengabdikan hal yang bermanfaat untuk kemashlahatan diri, lingkungan sekitar, bagi bangsa dan negara.
Kegiatan ini dihadiri seluruh Pejabat Utama Polrestabes Medan, Kapolsek jajaran Polrestabes Medan dan personel Polrestabes Medan.

Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dr Dadang Hartanto,SH,SIK,MSi membacakan Amanat Menteri Sosial RI Agus Gumiwang Kartasasmita yaitu bahwa peringatan Hari Pahlawan ini bertujuan untuk memperkuat nilai-nilai kepahlawanan, mempertebal rasa cinta tanah air dan meneguhkan semangat pengabdian bagi bangsa dan negara dihati sanubari bangsa Indonesia.

"Peringatan Hari Pahlawan bukan semata sebuah acara, namun harus sarat makna bukan hanya prosesi namun substansi setiap peringatan hari pahlawan harus dapat menggali dan memunculkan semangat baru dalam implementasi nilai-nilai kepahlawanan dalam kehidupan sehari-hari," ujarnya.

Masyarakat juga  diajak untuk menjadikan momentum peringatan Hari Pahlawan agar bisa berbuat yang terbaik bagi bangsa, berkontribusi bagi kemajuan bangsa. Mulai dari lingkungan terdekat yang pada akhirnya memberikan kekuatan dan ketahanan bagi bangsa dan negara. (jo)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini