Disnaker Simalungun Terima Penghargaan Siddhakarya

Sebarkan:
MEDAN | Gubernur Sumatera Utara, Edi Rahmayadi diwakili Sekda Propinsi Sumatera Utara Hj R Sabrina MSi menyerahkan penghargaan produktivitas Siddhakarya 2018 kepada Bupati Simalungun Dr JR Saragih SH MM yang diwakili oleh Kadis Tenaga Kerja Kabupaten Simalungun Saudin Gurning SH di Garuda Plaza Hotel Medan, Kamis (1/11/2018).

Kegiatan penilaian kinerja perusahaan (Siddhakarya) ini adalah program peningkatan kompetensi tenaga kerja dan produktivitas Dinas Tenaga Kerja Propinsi Sumatera Utara Tahun 2018 yang bertujuan untuk melakukan penilaian kinerja perusahaan (Siddhakarya) serta memotivasi dunia usaha dan industri agar mampu melakukan upaya peningkatan produktivitas hingga mencapai standard kualitas terbaik (standard of excellence in quality).

Kepala Dinas Tenaga Kerja Propinsi Sumatera Utara, Harianto Butar butar, SE, M.Si  selaku ketua pelaksana menyampaikan bahwa  perusahaan kecil dan menengah yang dinilai berjumlah 18 perusahaan yang tersebar di kabupaten/kota di Sumatera Utara. Tim auditor terdiri dari unsur infrastruktur produktivitas dinas tenaga kerja Propinsi Sumatera Utara dan dewan juri terdiri dari unsur Kadin Propsu, dinas perindustrian dan perdagangan Propsu, dinas koperasi dan UKM Propsu dan Dinas Tenaga Kerja Propsu.

Waktu penilaian dilaksanakan selama 3 bulan dimulai dari bulan Agustus sampai dengan Oktober 2018.

Hasil penilaian dewan auditor dan dewan juri menetapkan tahun 2018, sebanyak 6 perusahaan  menjadi pemenang yang terdiri dari 1 usaha menengah  dan 5 usaha kecil yakni kategori Usaha menengah Choco Bakery (bakteri dan cake) Medan. Kategori usaha kecil PT. Anugerah (spring bed) Deli Serdang, Farhan Bakery (roti kuping gajah) Simalungun, Kyan Ulos (tenun ulos) Pematang Siantar, Anggrek Bulan (kue kering) Asahan dan Cepat Laris (roti) Medan.

Kepada para pelaku usaha kecil dan menengah ini diberikan Thropy Siddhakarya dan piagam penghargaan produktivitas Siddhakarya.

Sementara kepada Bupati dan Walikota sebagai pembina usaha kecil dan menengah tersebut diberikan piagam penghargaan produktivitas Siddhakarya.

Sekda Provsu Hj. R. Sabrina dalam bimbingan dan arahannya menyampaikan bahwa penghargaan ini diharapkan menjadi pemicu bagi para pelaku UKM untuk semakin meningkatkan usahanya sehingga dapat menyerap banyak tenaga kerja.

Peningkatan produktivitas akan terwujud dengan bersama-sama bersinergi baik antara Pemerintah dan pelaku usaha, maupun antar pelaku usaha untuk saling bersinergi memajukan UMKM di daerah masing masing.

Selain itu, Sekda juga meminta kepada seluruh penerima penghargaan untuk membantu para pelaku UKM lainnya di daerah masing-masing mengembangkan usahanya hingga bisa meningkat dan bersaing dengan UKM lainnya.

"Para penerima penghargaan hendaknya menjadi pionir untuk membantu rekan-rekan yang lainnya mengembangkan usaha, jangan anggap mereka sebagai saingan, namun bantulah mereka untuk dapat tumbuh dan kembang bersama-sama" ujar Sekda.(JS)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini