ISORI FC Siap Bertarung di Lampung

Sebarkan:
MEDAN-Menjadi yang terbaik di Sumatera Utara, ISORI FC akan mewakili Sumut pada Babak 34 Liga Futsal Nusantara (LFN)  2018 Grup A yang akan digelar di Giga Futsal Arena Lampung pada 11-21 Oktober 2018. Tim yang didampingi pelatih Dede dan Bram bertolak ke Lampung kemarin.

Ketua ISORI FC Adi Wijaya berharap timnya dapat meraih prestasi pada pertandingan nanti. "Saya berharap para pemain dapat menampilkan permainan terbaik dan bisa meraih prestasi yang lebih tinggi agar bisa mengharumkan nama Sumut," ujar Adi Wijaya kepada wartawan.

Tambah Adi, para pemainnya telah berjuang sekuat tenaga dan berhasil mewakili Sumut pada Liga Futsal Nusantara ini.

Sedangkan Manajer Tim, Letkol Marinir Ismail Rambe mengatakan bahwa target timnya bisa tampil sebagai juara dan lolos ke Liga Profesional.

"Target kita bisa juara dan ISORI FC melangkah ke Liga Profesional. Dan ini juga untuk persiapan PON," ujarnya.

Diakui Ismail Rambe, persaingan akan berlangsung ketat, namun ia yakin para pemain akan tampil maksimal dan memberikan yang terbaik.

"Kami berharap doa dan dukungan masyarakat agar tim bisa meraih prestasi dan dapat mengharumkan nama Sumut," harapnya.

Para pemain ISORI FC yakni Dede Novandi, Bram Ferdyan, Boy Fadli Elfin, Aji Sutria Bagus, Aulia Rahmad Siregar, Rio Prambudi Harahap, Ahmad Milzakaria, M Try Aldi Hidayat, M Zuhri Nur Akbar, Lutfi Lubis, Satria Yudistira, T Bihma M Shabirin, Dennis Duhawan, Tampan Algaffar Tampubolon, Arif Fahrozi, Irvan Situmorang dan Mhd Rifaldi. (pu)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini