Diduga Gelapkan Dana Bantuan, Ratna Sarumpaet Dilaporkan ke Polda Sumut

Sebarkan:
Ratna Sarumpaet


MEDAN-Puluhan masa yang tergabung dalam Aliansi Sumut Bersatu mendatangi Mapolda Sumatera Utara. Kedatangan puluhan masa ini untuk melaporkan dugaan penggelapan dana bantuan korban KM Sinar Bangun yang dilakukan oleh Ratna Sarumpaet, Jumat (5/10/18).

Masa menduga uang tersebut telah dipakai untuk biaya operasi wajah Ratna Sarumpaet.

Menurut Lamsiang Sitompul, Ketua Aliansi Sumut Bersatu, kedatangan ini terkait adanya dugaan terhadap Ratna Sarumapet yang menggunakan dana donasi korban KM Sinar Bangun yang tenggelam di perairan Danau Toba, Samosir pada 18 Juni 2018 lalu untuk biaya operasi plastik dirinya.

“Kuat dugaan kita Ratna telah menggelapkan dana tersebut untuk kepentingan pribadinya. Oleh karena itu kami melaporkan tindakan penggelapan tersebut ke Mapolda Sumut,” jelasnya usai membuat laporan di Mapolda Sumut.

Dikatakannya, masa meminta agar pihak Polda Sumut menyelidiki kasus tersebut yang diduga adanya tersangka lain dalam kasus ini. “Kami juga yakin pasti ada tersangka lainnya dalam kasus ini, oleh karena itu kami meminta pihak kepolisian segera melakukan penyelidikan atas kasus ini,” pungkasnya.

Nantinya, lanjut Lamsinga. terlebih dahulu dirinya akan membuatkan surat tertulis kepada Kapolda Sumut agar penyidik mendapatkan perintah dan berkoordinasi ke Mabes Polri, karena Ratna Sarumpaet telah ditangkap oleh Polda Metro Jaya di Bandara Soekarno Hatta terkait menyebarkan berita bohong tentang dirinya yang menjadi korban penganiayaan, (dra). 



Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini