Kodam I/BB Siap Sukseskan TMMD Ke-103 Tahun 2018

Sebarkan:
Kodam I/BB Siap Sukseskan TMMD Ke-103 Tahun 2018
Medan ~ Komando Daerah Militer (Kodam) I/Bukit Barisan menyatakan siap untuk melaksanakan sekaligus menyukseskan program TNI anunggal Membangun Desa (TMMD) ke-103 Tahun 2018 di wilayah jajarannya.

Kesiapan ini tercermin dari telah digelarnya pemaparan pelaksanaan TMMD ke-103 Tahun 2018 oleh para Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TMMD kepada Panglima Kodam (Pangdam) I/Bukit Barisan, Mayjen TNI Muhammad Sabrar Fadhilah di Aula Manunggal Makodam I/Bukit Barisan, Jalan Gatot Subroto Km 7,5 Medan, Jumat (29/9/2018) pagi.

Paparan pelaksanaan TMMD ke-103 Tahun 2018 di wilayah Kodam I/Bukit Barisan disampaikan secara bergantian oleh para Dansatgas yang juga Komandan Kodim (Dandim) tempat kegiatan digelar.

Yakni dari Dandim 0203/Langkat Letkol Inf Denny Eka Gustiana, Dandim 0210/Tapanuli Utara Letkol Inf Rico Julyanto Siagian, Dandim 0301/Pekanbaru Letkol Inf Andri Sulisyawan, Dandim 0307/Tanah Datar Letkol Inf Edi Sugianto Harahap, Dandim 0311/Pesisir Selatan Letkol Arh Wahyu Akhadi, dan Dandim 0315/Bintan  Letkol Inf I Gusti Bagus Putu Wijangsana.

Pelaksanaan paparan program TMMD ke-103 Tahun 2018 yang mengangkat tema "TNI Manunggal Rakyat dalam Mewujudkan Desa yang Maju, Sejahtera, dan Demokratis" ini turut dihadiri Irdam I/BB, Kapok Ahli Pangdam I/BB, para Asisten Kasdam I/BB, para Kabalak dan seluruh Dandim, para Bupati yang daerahnya menggelar TMMD, dan pejabat perwakilan Pemprov Sumut.

Pelaksanaan TMMD ke-103 Tahun 2018 yang digelar secara serentak di seluruh wilayah Indonesia, dimulai dari 16 Oktober 2018 sampai 14 November 2018.

Dalam rangkaian kegiatan TMMD yang meliputi pengerjaan sasaran fisik dan non fisik, juga digelar lomba karya  jurnalistik dengan kategori Dansatgas, media online/cetak dan media elektronik. (Sumber: Pendam I/BB)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini