Walikota Binjai Kukuhkan Tim Paskibra HUT RI Ke 73

Sebarkan:
Walikota Binjai H.M Idaham memasangkan Kendit secara simbolis kepada perwakilan anggota Paskibra.
Walikota Binjai HM Idaham SH, MSi mengukuhkan pasukan pengibar bendera (Paskibra) Kota Binjai Tahun 2018, di Pendopo Umar Baki Jalan Veteran Tangsi Binjai Kota, Rabu (15/8/2018).

Pasukan yang terdiri dari 48 siswa siswi dari berbagai sekolah ini nantinya akan bertugas untuk mengibarkan bendera merah putih pada HUT RI ke 73, Jum’at 17 Agustus mendatang.

Pengukuhan anggota Paskibra ditandai dengan pemasangan kendit secara simbolis kepada perwakilan anggota Paskibra0 oleh Walikota Binjai H.M Idaham dengan disaksikan oleh setiap jajaran SKPD

Dalam sambutannya, Walikota meminta seluruh anggota tim Paskibra Kota Binjai mengaplikasikan seluruh pelajaran dan kemampuannya.

“Agar daoat melaksanakan tugas secara optimal saat upacara HUT kemerdekaan nantinya.” katanya.

Dia berharap, melalui seluruh proses latihan dan keterampilan yang dipelajari selama hampir 15 hari itu, menjadikan seluruh anggota tim Paskibra Kota Binjai tampil sebagai generasi emas bangsa Indonesia.

“Berkemampuan kepemimpinan baik, profesional, tangguh, serta memiliki rasa kebangsaan dan cinta tanah air yang tinggi. Jayalah Negeriku, NKRI harga mati. Merdeka” katanya.

Diakhir acara, kegembiraan tampak dari para paskibra dengan menyanyikan yel yel dan foto bersama.

Turut hadir di acara tersebut Sekdako M Mahffullah Pratama Daulay, S.STP, MAP, Wakil Ketua DPRD Agus Supriantono, Kadispora Nani Sundari, pimpinan OPD, serta para orangtua siswa, undangan.(Ismail)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini