Libur Panjang, Pemain PSMS Diminta Jaga Kebugaran Fisik

Sebarkan:
MEDAN-PSMS menjalani libur panjang usai mencatat trend positif dengan meraih poin tandang perdana setelah menahan Persija 0-0 di Stadion Sultan Agung Bantul.

Pelatih Peter Butler memberi pemain libur 10 hari dengan istirahatnya liga dengan adanya Asian Games 2018.

Namun, Butler mewajibkan pemain tetap menjaga kebugaran fisik, bahkan ia membekali pemainnya dengan program latihan fisik secara pribadi yang harus dijalankan pemain selama liburan.

"Butler tak ingin fisik pemain drop, sebab itu selama libur panjang pemain harus tetap berlatih sendiri, programnya pun sudah diberikan," ungkap Sekum PSMS Julius Raja, Senin (13/8).

Kebanyakan pemain Tim Ayam Kinantan memanfaatkan libur untuk mengunjungi kampung halaman. Hanya Lobo yang harus menjalani observasi untuk mengetahui sejauh mana kondisi cedera yang dialami saat meladeni Tim Macan Kemayoran.

Namun, pemain asal Yunani, Alexandros Tanidis justru memilih berlibur ke Bali.
Butler sendiri belum punya rencana menjenguk keluarga ke Inggris dan sementara memilih stay di Medan. Felipe Dos Santos, striker asal Brasil juga tak kemana-mana dan memilih tinggal di Medan selama libur. Shohei Matsunaga bertemu dengan keluarga yang tinggal di Surabaya.

"Pemain harus sudah kembali pada 23 Agustus sebab latihan sudah dimulai," kata Julius Raja. (jo)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini