Komisioner Bawaslu Paluta Periode 2018-2023 Dilantik

Sebarkan:
Komisioner Bawaslu Paluta 2018-2023: Panggabean SH, Rizki Atia Arfa Hasibuan SH dan Musmuliadi Siregar SHi
PALUTA-Komisioner Bawaslu Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) resmi dilantik di Hotel Bidakara Grand Pancoran, Jakarta, Rabu (15/8).

Bawaslu RI pada kesempatan itu melantikan dan mengambil sumpah jabatan anggota bawaslu kabupaten/kota di  514 daerah seluruh indonesia dengan jumlah yang dilantik sebanyak 1.914 orang.

Para anggota Bawaslu tersebut terpilih melalui seleksi yang kurang lebih berlangsung selama dua bulan, Juni hingga Agustus 2018.

Untuk daerah Paluta, komisioner Bawaslu Periode 2018-2023 yang dilantik yakni Panggabean SH, Musmuliadi Siregar SHi dan Rizki Atia Arfa Hasibuan SH.

Musmuliadi Siregar SHi dikonfirmasi membenarkan bahwa untuk komisioner Bawaslu Paluta periode 2018-2023 resmi telah di lantik di Jakarta.

Atas amanah dan kepercayaan itu, ia siap melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya serta melaksanakan tanggung jawab sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku.

Tak lupa Mus juga mengatakan siap membuka komunikasi dan kerjasama yang baik bagi siapapun terutama kalangan insan pers demi tegaknya keadilan Pemilu di Kabupaten Paluta.

Terpisah, Penggiat Sosial Ramlan Pulungan SH berharap anggota Bawaslu Paluta yang baru di lantik agar nantinya bisa melakukan tugas, fungsi pengawasan, mencegah dan menindaklanjuti pelanggaran, serta menyelesaikan sengketa proses pemilu. (Plt-1)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini