Helvetia B Juarai Turnamen Futsal Kapolrestabes Medan

Sebarkan:
Tim Helvetia B foto bersama dengan Kapolsek Kompol Trila Murni
MEDAN-Tim Helvetia B tampil sebagai kampiun turnamen futsal Piala Kapolrestabes Medan usai mengalahkan tim Medan Barat A dengan skor 7-4 di Lapangan Futsal Gajahmada, Jl. Kemuning, Medan pada Rabu (15/8/2018).

Kemenangan itu tak mudah diraih tim binaan Kompol Trila Murni ini karena tim lawan selalu memberikan perlawanan ketat.

Pada babak pertama, tim Helvetia B sudah unggul 3-1. Di babak kedua, Medan Barat A binaan Kompol Choky Sentosa  Meliala langsung memegang kendali permainan.

Dua gol berhasil dicetak dalam lima menit.
Namun pertengahan babak kedua Helvetia B kembali mencetak gol. Hingga laga usai skor 7-4 untuk kemenangan Helvetia B yang dikapteni Brigadir Yudi.

Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dadang Hartanto saat menutup kejuaraan yang diwakili Kabag Ops Polrestabes Medan, AKBP Igede Nakti mengatakan sangat mengapresiasi digelarnya turnamen tersebut yang membawa dampak positif bagi perkembangan olahraga futsal di daerah ini.

"Kami berharap kejuaraan ini membawa dampak positif bagi perkembangan olahraga, terutama futsal di daerah ini," ujarnya.

Tambah Igede Nakti, kejuaraan ini diharapkan dapat berkesinambungan demi meningkatkan rasa kebersamaan antara Polri, TNI dan masyarakat.

Kompol Wilson Pasaribu selaku Ketua Panitia mengatakan dengan kegiatan ini semakin terjalinnya silaturahmi antar polisi dan masyarakat.

"Saya berharap masyarakat dapat menjadi polisi dalam diri sendiri demi terciptanya keamanan dan ketertiban," ujar Kompol Wilson Pasaribu yang juga Kapolsek Medan Timur itu.

Turut hadir pada acara penutupan mewakili Dandim, Kajari, Nooralfi Pane mewakili Camat Medan Timur.

Sedangkan juara III diraih Patumbak B dan juara harapan I Sat Sabhara. (mo)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini