KPU Paluta Sosialisasi Pemutkhiran Data Pemilih dan Penyusunan Daftar Pemilih Pemilu

Sebarkan:



Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten Padang lawas utara (Paluta) menggelar sosialisasi pemutakhiran data pemilih dan penyusunan daftar pemilih  pada pemilu tahun 2019, Selasa (3/6/2018) di aula hotel mitra gunung tua.

Acara sosialisasi tersebut dibuka langsung oleh ketua KPU Paluta Rahmat Hidayat,SP di dampingi komisioner devisi sdm dan parmas Herisal Lubis,SH.komisioner devisi keuangan,umum dan logistik H.Ramlan Harahap,S.T serta komisioner devisi program dan data M.Nafsir Rambe,S.Pd yang berperan sebagai narator sosialisasi.

Seratusan peserta yang hadir dalam kegiatan sosialisasi tersebut yakni,anggota DPRD,OPD,pimpinan parpol,anggota PPK,panwaslih,lurah dan kepala-kepala lingkungan kelurahan pasar gunungtua,tokoh masyarakat,tokoh pemuda serta stake holder lainnya.

Komisioner devisi program dan data M.Nafsir Rambe dalam sambutannya di awal acara menyampaikan, acara sosialisasi tersebut di gelar dalam rangka untuk meningkatkan kuwalitas dan akurasi data daftar pemilih tetap (DPT) Kabupaten Paluta pada pemilihan umum (Pemilu) tahun 2019.

"Serta berharap adanya peran aktif  seluruh lapisan masyarakat Paluta dan para pemangku kepentingan dalam pemutakhiran data dan penyusunan daftar pemilih pada pemilu tahun mendatang," ungkapnya.

Selanjutnya, M.Nafsir Rambe menyampaikan materi pokok bahasan sosialisasi antara lain pemaparan tentang hak pemilih sesuai P-KPU nomor 11 dan penjelasan tahapan jadwal program dan kegiatan daftar pemilih tahun 2019 yang mulai dijadwalkan sejak tanggal 18 Mei 2018 lalu hingga tanggal 18 Mei 2019 mendatang.

Anggota DPRD Paluta Amas Muda Siregar yang hadir dalam acara sosialisasi tersebut sempat menyampaikan masukan  beberapa temuannya terkait data DPT  dilapangan saat pilkada  yakni,adanya beberapa kerancuhan akurasi data yang terdapat di DPT saat pilkada 27 juni lalu di beberapa desa, khususnya di lingkungan pasar gunung tua.

Diakhir penyampaiannya,Amas Muda berharap KPU Paluta agar meningkatkan  lagi kuwalitas dan akurasi DPT pada saat pemilu tahun 2019 mendatang.

"Saya berharap di Pemilu 2019 adanya perbaikan  data pemilih yang lebih berkualitas dan akurat, terutama bagi para petugas entri data di KPU Paluta saat memasukkan data pemilih  hasil verifikasi faktual dari petugas PPDP di desa dan Kelurahan," pungkasnya.(GNP)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini