Kapal Penumpang Tenggelam di Danau Toba, 4 Tewas, 14 Selamat, Puluhan Lainnya Masih Dicari

Sebarkan:
Sebagian korban yang ditemukan

Danau Toba kembali memakan korban. Kapal kayu dengan merk KM Sinar Bangun, terbalik dan tenggelam saat berlayar dari Pelabuhan Tiga Ras ke Simanindo, Kabupaten Simalungun, Senin (18/06/2018) sore sekitar pukul 17.30 wib.

Keterangan dihimpun, sedikitnya ada delapan puluh orang penumpang yang menaiki kapal tersebut. Hingga berita ini tiba di meja redaksi pada pukul 18.30 wib, baru 14 orang yang ditemukan selamat. Sedangkan 4 orang dipastikan sudah meninggal mengambang.

tim gabungan melakukan monitoring

Saat ini, puluhan tim gabungan termasuk dari BPBD Samosir yang dikomandoi Mahler Tamba masih melakukan pencarian dibantu para nelayan di sekitar. Yang selamat tadi langsung dilarikan ke darat dan sudah dibawa pakai ambulance ke rumah sakit terdekat, kata Mahler.

Ditanya soal jumpah pasti penumpang, Mahler mengatakan, pihaknya belum bisa pastikan. Soalnya penumpang yang masuk ke kapal itu tidak dihitung-hitung. Yang tahu juumlahnya itu, cuma kernetnya. Karena di dalam si kernet menerima bayaran ongkos kapalnya dari penumpang, katanya seraya menambahkan, lokasi kejadian masih sangat dekat dengan Pelabuhan Tiga Ras.

Amatan wartawan di lokasi, ratusan warga berduyun-duyun memadati pinggiran pantai danau toba. Sebab, posisi lokasi tenggelamnya kapal masih dapat terlihat oleh mata. Sejumlah kapal pun tampak berkeliling-keliling mencoba menemukan para korban yang tenggelam.(red)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini