Banser Ansor Palas Gelar Sholawat dan Buka Bersama

Sebarkan:

Dalam rangka meningkatkan kualitas ibadah di bulan suci ramadhan tahun 1439 hijriyah dan menjalin hubungan silaturrahim dengan pemerintah serta warga masyarakat di Kabupaten Padang Lawas (Palas), Satkorcab Banser Kabupaten Palas menggelar shalawatan dan buka puasa bersama petani, Minggu (27/5/2018).

Bertempat di Masjid Raya Al Huda Desa Ujung Batu, Kecamatan Sosa, kegiatan siar Islam itu dihadiri sejumlah elemen masyarakat, mulai dari jajaran Pemkab Palas, pemerintah kecamatan, sejumlah pengurus OKP di Palas dan rarusan kader GP Ansor serta pasukan Satkorcab Banser Palas.

Dalam sambutannya, Ketua GP Ansor Palas, Arfin Hasibuan menyatakan, kegiatan swadaya ini digagas dan dimotori oleh pasukan Satkorcab Kabupaten Banser Palas, di bawah komando Sahabat Maulana Syafii, SHI.

"Tujuannya adalah untuk menjalin hubungan silaturrahim antara Pemuda Ansor dan Banser Palas dengan warga masyarakat serta pemerintahan. Terutama meningkatkan kualitas ibadah puasa di bulan ramadhan 1439 hijriyah," ujarnya. 

Mewakili Pemkab Palas, Anggota DPRD Kabupaten Palas, Arfanul Hakim Daulay menegaskan, kegiatan positif yang dilakukan PC GP Ansor Palas lewat pasukan Satkorcab Banser ini sangat positif dan perlu didukung.

"Kami mengakui, GP Ansor sebagai satu-satunya organisasi kepemudaan yang mengedepankan militansi lewat proses kaderisasi yang berbasis Nahdlatul Ulama atau NU," ungkapnya.

"Kedepannya, kami dari Pemkab Palas akan memberikan perhatian serius khususnya dalam rangka pembinaan OKP kepada Pengurus PC GP Ansor Kabupaten Palas," tegasnya.

Dalam tausiahnya, Al Ustadz H. Tongku Malim Akbar Annawawi Daulay menyatakan, saat ini posisi bulan suci ramadhan, sudah memasuki tahapan kedua yaitu tahap semifinal, menuju babak final untuk meraih prestasi berpredikat Taqwa. 

"Tahapan puasa ramadhan dibagi tiga, tahap pertama, sesi penyisihan itu Rahmat, tahap kedua, semifinal itu Maghfirah dan tahap ketiga final itu, Itqun Minanar," terangnya. (pls-1)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini