Pemkab Pakpak Bharat Peringati Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1439H

Sebarkan:

Maha suci Allah SWT yang memperjalankan hambanya (Muhammad) pada suatu malam dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsha.

Itulah yang menjadi inti peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad, sebagaimana lantunan ayat suci Al-Quran surat Al-Isra ayat 1-5 yang dibacakan oleh Qori, Rayhan Berutu, dan saritilawah, Ayuningsih Boangmanalu pada Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad 1439 H Kabupaten Pakpak Bharat sekaligus penyambutan bulan suci Ramadhan di Bale Persinabul (Gedung Serbaguna), Jalan Sulang Silima, Salak, Kamis (19/4/2018).

Hal tersebut juga diutarakan oleh Penceramah, Al-Ustadz Zulfahmi Hasibuan, S.Ag, di depan hadirin, termasuk ratusan jama’ah dari berbagai Kecamatan se-Kabupaten Pakpak Bharat.

“Perjalanan Isra dan Mi’raj sulit diterima oleh akal manusia, kecuali orang yang beriman dan bertaqwa Apalagi perjalanan dilakukan dalam satu malam, bahkan menurut beberapa riwayat hanya sepertiga atau seperempat malam," tuturnya di hadapan Sekda, Sahat Banurea, S.Sos, M.Si, Asisten Setda dan para pimpinan OPD, perwakilan Forkopimda, perwakilan instansi vertikal dan undangan lainnya. 

Disebutkan juga oleh penceramah bahwa banyak yang dilihat oleh Rasulullah selama perjalanan tersebut, dan menjadi pesan-pesan dalam kehidupan.

“Isra dan Mi’raj juga merupakan perintah pelaksanaan shalat bagi umat Islam. Jangan lalaikan, karena hikmahnya shalat mendidik kita untuk disiplin dan bersikap tawadlu (rendah hati)," sambungnya lagi. 

Senada dengan hal tersebut, Bupati Pakpak Bharat, Dr. Remigo Yolando Berutu, M.Fin, MBA, dalam sambutannya yang dibacakan Sekda mengutarakan bahwa Isra dan Mi’raj merupakan peristiwa luar biasa yang membawa perintah shalat.

“Kepada kaum muslimin dan muslimat, tegakkanlah shalat karena sesungguhnya shalat membawa kedamaian dan mencegah kekejian," jelasnya.

Disampaikan juga harapan untuk semua umat saling menjaga dan mendukung satu sama lain.

“Sehingga pelaksanaan pembangunan berjalan dengan lancar untuk mencapai kesejahteraan dan kininduma. Semoga kita saling menguatkan dan meningkatan silaturahmi, sehingga Pakpak Bharat semakin maju dan bermartabat," tandasnya.

Apresiasi atas pelaksanaan kegiatan ini disampaikan oleh perwakilan Forkopimda, Mayor Hasanuddin Batubara dari Kodim 0206/Dairi.

“Tampak bahwa Pemkab Pakpak Bharat peduli dengan kegiatan keagamaan dan terus mendukung pelaksanaannya. Dan sesuai dengan pesan Isra Mi’raj, maka jangan lalaikan shalat," tegasnya. 

Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kab Pakpak Bharat, Syafrizal Bancin menyampaikan bahwa dengan mengutip pernyataan penceramah bahwa cara shalat orang berbeda-beda.

“Dan itu tidak salah. Yang salah adalah yang tidak shalat. Perbedaan itu bukan untuk disalahkan, tetapi untuk dihargai dan menambah keindahan. Artinya mari kita jadikan perbedaan itu sebagai keindahan dengan menjaga kerukunan dan menghindari perselisihan, karena sesungguhnya kita semua bersaudara”, ujarnya.

Acara diisi juga beragam hiburan tari dan nyanyi, yang seluruh rangkaian berakhir menjelang dzuhur serta ditutup dengan makan bersama. (Kominfo Pb)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini