Kunjungan ke Dolok Sagala Sergai, Djarot Bertemu Tetangganya di Blitar

Sebarkan:


Calon Gubernur Sumatera Utara (Cagubsu)  Djarot Saiful Hidayat disambut seratusan warga Desa Dolok Sagala, Kecamatan Dolok Masihul Kecamatan Serdang Bedagai, Senin (2/4/2018).

Kali ini dalam kunjungannya, Djarot bertemu tetangga semasa tinggal di Kota Blitar.

"Pak Djarot ini teman saya waktu di Blitar, kami tetanggaan," kata warga bernama Nasir.

Nasir yang mengaku dulunya tinggal di Dusun Bangsongan, Kelurahan Ngadirejo Kecamatan Kepanjen Kidul, Kota Blitar Jawa Timur ini sangat senang bisa dikunjungi oleh Cagubsu nomor urut 2.

"Terima kasih sudah datang ke tempat kami yang jauh ini," katanya.

Ia berharap, kiranya Djarot menjadi Gubernur dapat menyelesaikan persoalan warga Desa Dolok Sagala.

"Banyak keluhan kami disini pak, kami yakin bapak bisa menyelesaikannya," katanya.

Sementara, Istri Nirwan, Suryani yang juga mantan warga Kota Blitar itu sangat senang didatangi oleh Djarot.

"Ya senang lah, Pak Djarot orangnya baik. Kami dulu tetanggaan," katanya.

Sementara itu, Djarot sendiri terkejut saat menyapa para warga yang ternyata ada tetangganya di Blitar.

"Saya ketemu dengan tetangga saya di Blitar. Serasa seperti di rumah sendiri datang kemari," kata mantan Gubernur DKI Jakarta di hadapan ratusan warga.

Setelah bertemu, Djarot mengajak warga untuk menjaga kebersihan khususnya di Desa Dolok Sagala Desa Dolok Masihul.

"Saya ketemu aktifis lingkungan dan dapat data kalau di Sumut ini masih banyak warga yang tidak peduli lingkungan diantaranya buang air besar sembarangan. Disinilah saya mengajak warga untuk menjaga kebersihan," jelasnya.

Djarot juga menjelaskan program yang akan diluncurkan jika ia menjadi Gubernur Sumut. Diantaranya Kartu Sumut Sehat (KKS), Kartu Sumut Pintar (KSP).

"Jadi yang tidak mampu dapat berobat gratis dan bagi pelajar/mahasiswa yang tidak mampu akan mendapatkan beasiswa. Serta saya ciptakan Kartu Sumut Sejahtera biar masyarakat tidak ada yang kekurangan," terangnya.

Ketika berkunjung ke desa itu, Djarot merasa sedih lantaran jalan menuju ke lokasi sangat rusak parah. Untuk itu, ia berjanji persoalan infrastruktur jalan pasti diselesaikannya.

"Sedih saya datang kemari karena jalannya rusak. Saya lihat di lokasi ini banyak sawit. Untuk itu, persoalan jalan yang rusak ini nanti saya akan panggil pihak perkebunan untuk membahas jalan rusak, karena banyak truk pengangkut sawit lewat dari sini. Lalu jalan kan ada tanggungjawab pemerintah pusat, pemerintah dan kabupaten/kota. Kita akan bahas jalan rusak. Kalau jalan provinsi saya janji 5 tahun selesai," ucapnya.

Untuk itu, ia menyebutkan dihadapan warga agar Sumut bisa berubah menjadi lebih baik.

"Sistem di Sumut harus diubah, kita tidak mau kalau pemimpin Sumut terlibat korupsi lagi. Untuk itu, nanti tanggal 27 Juni saya minta bapak ibu datang ke TPS pilih nomor dua," katanya.

Selain warga, tampak hadir juga menyambut Djarot diantaranya anggota DPR RI Irmadi Lubis dan anggota DPRD Sumut yang juga Ketua DPW kombatan (Komunitas Banteng Asli Nusantara) Sumut  Wasner Sianturi. (ril)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini