Kompensasi Terealisasi, Nelayan Batal Demo Tolak Reklamasi

Sebarkan:

Adanya aksi demo yang akan dilakukan ribuan nelayan menolak pelebaran dermaga atau reklamasi batal terlaksana.

Alasannya, nelayan yang tergabung dalam Nelayan Center telah menerima realisasi kompensasi.

Kompensasi nelayan atas pembangunan dermaga dengan fase I yang dikerjakan Kementrian Perhubungan melalui Otoritas Pelabuhan dan BUMN melalui Pelindo I telah dikoordinir Camat Medan Belawan. 

Ketua Nelayan Center, Ahmad Jafar, Minggu (29/4/2018), mengatakan, aksi demo yang akan direncanakan pada Senin (30/4/2018) dibatalkan. Mereka awalnya ingin menuntut kompensasi ‎ternyata sudah terjawab dan telah didata pihak kecamatan.
"Tadinya aksi demo kita mau menuntut kompensasi, karena tuntutan itu sudah terlaksana selama ini di kecamatan, maka unjuk rasa yang akan kita lakukan dibatalkan," kata Ahmad Jafar.

Harapan Ahmad Jafar, dengan adanya kompensasi yang sudah masuk tahap verifikasi data, seluruh nelayan dapat menerima bantuan yang akan diberikan PT Pelindo dari dampak yang merugikan selama ini.

"Mudah-mudahan bantuan yang akan disalurkan segera diberikan dan bisa sampai kepada nelayan yang tepat sasaran," sebut Ahmad Jafar.

Dikatakan Tokoh Nelayan ini, pihaknya juga sudah melayangkan surat pembatalan demo yang akan mereka lakukan ke beberapa instansi terkait yang ada di Belawan.

"Surat pemberitahuan untuk pembatalan demo sudah kita sampaikan ke Polres Pelabuhan Belawan dan beberapa instansi lain," ungkap Ahmad Jafar.

Terpisah, Camat Medan Belawan, Ahmad SP membenarkan, kompensasi nelayan sudah masuk tahap verifikasi data, pendataan sudah berlangsung selama sebulan lebih.

"Saya dipercayakan untuk mengkoordinir bantuan yang akan disalurkan ke nelayan, jadi kita masih bekerja untuk mendata, kalau sudah selesai maka bantuan akan segera dibagikan ke nelayan," kata Ahmad. (mu-1)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini