Baliho Cagubsu yang Dipasang KPU Paluta Rusak

Sebarkan:

Alat Peraga kampanye (APK) baliho calon Gubernur dan wakil Gubernur Sumatera Utara (Sumut) yang dipasang oleh KPU Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) di lapangan bawah Pasar Gunung Tua, Kecamatan Padang Bolak sudah rusak.

Dari pantauan, Selasa (17/4/2018) baliho berukuran besar calon Gubernur Dan Wakil Gubernur Sumut nomor urut 1 Edy Rahmayadi berpasangan dengan Musa Rajekshah terlihat rusak tanpa diketahui penyebabnya.

Sedangkan baliho calon Gubernur Dan Wakil Gubernur nomor urut 2 yakni Djarot-Sihar Sitorus yang tepat berada disampingnya terlihat masih utuh tanpa ada kerusakan.

Sejumlah warga menyebutkan, baliho berukuran besar yang dipasang pihak KPU diduga dirusak orang tidak dikenal pada malam hari.

"Beberapa hari setelah dipasang baliho tersebut masih terlihat utuh. Namun, beberapa hari kemudian sudah terlihat rusak. Dan kuat dugaan dirusak orang tidak dikenal," Kata Harahap warga sekitar. 

Sementara, Ketua KPU Paluta Rahmat Hidayat SP, melalui Komisioner Herisal Lubis, SH saat dikonfirmasi terkait hal ini mengatakan, pihaknya belum mengetahuinya.

"Benar kita yang memasang baliho calon Gubsu dan Wakil Gubsu itu. Pada Saat pemasangan kita memanggil tim sukses masing-masing calon serta didampingi pihak Panwaslu," terangnya.

Ketika disinggung untuk masalah penggatian baliho calon yang rusak, Herisal mengatakan, pihak KPU sudah menyerahkan masalah pemeliharaannya kepada tim sukses masing-masing calon.

"Jadi masalah penggantian baliho yang rusak sudah menjadi taggungjawab tim sukses masing-masing untuk melakukan penggantian," jelas Herisal.

Terpisah, tim sukses calon Gubernur Sumut nomor urut 1 di Kabupaten Paluta belum berhasil dikonfirmasi terkait hal ini. (GNP)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini