DPD Pujakesuma Kota Medan All Out Menangkan Djarot-Sihar

Sebarkan:

Ketua DPD Pujakesuma Kota Medan, Suharman menegaskan, pihaknya akan mendukung penuh pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut nomor urut 2 Djarot Syaiful Hidayat dan Sihar Sitorus.

Dalam acara silahturahmi dengan Djarot, Suharman mengatakan, pengurus Pujakesuma Kota Medan berjumlah 40 orang. Sementara, Kota Medan terdiri dari 21 pengurus kecamatan, yang masing-masing pengurus kecamatan berjumlah 35 orang.

"Pada 21 kecamatan itu yang eksis ada 17 kecamatan di mana setiap kecamatan pengurus berjumlah 35 orang," ungkapnya, Rabu (14/3/2018).

Menurut Suharman, keempat kecamatan yang tidak eksis yakni Medan Area, Medan Kota, Medan Denai dan Medan Timur. 

"Kami menindak tegas dengan membekukan sementara yang tidak satu aspirasi yakni 4 DPC kecamatan tersebut," tegasnya.

Ditambahkan Suharman, semua elemen pengurus yang ada akan digerakkan untuk memenangkan Djarot-Sihar. Khususnya di lima dapil pemilihan yang ada di Kota Medan.

"Semuanya diwajibkan memilih, baik istri dan anak yang bisa memilih," lanjutnya. 

Suharman menambahkan, Pujakesuma merasa bangga Djarot sebagai warga Jawa mencalonkan diri menjadi Gubernur Sumut.

"Djarot sudah merupakan warga kehormatan Pujakesuma jadi kami wajib memilihnya," ujarnya.

Suharman menjelaskan pihaknya akan all out memenangkan Djarot-Sihar pada kontestasi Pilkada Sumut mendatang. 

"Kami siap all out menangkan Djarot-Sihar," pungkasnya. (ril)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini