Dandim 0203/Lkt Gelar Silaturahmi dengan Keluarga Besar TNI

Sebarkan:

Dandim 0203/Langkat Letkol Inf Deni Eka Gustiana gelar silaturahmi dengan Keluarga Besar TNI di Wilayah Kodim 0203/LKT di Aula Makodim Jalan Jendral Sudirman, Kelurahan Kartini Kecamatan Binjai Kota, Kamis (22/3/2018).

Mengambil tema "Melalui silaturahmi keluarga besar TNI kita tingkatkan pemahaman tentang Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika utk berpartisipasi dalam menjaga dan mempertahankan NKRI", silaturahmi dihadiri Dandim 0203/Lkt yang diwakilkan oleh Pabung (Perwira Penghubung) Makodim 0203/Lkt Mayor Inf B Sagala, Pasipers Makodim 0203/Lkt Kapten Inf Yusrafrizal, Danramil 17/Binjai Timur, Kapten Inf A Yani Lubis, Danramil 02/Selesei Kab Lkt, Kapten Kasta Ginting, Ketua PPAD Kota Binjai (Persatuan Purnawirawan angkatan Darat) Mayor Purnawirawan Bonirin.

Kemudian, hadir juga Ketua PPM ( Pemuda Panca Marga) kab Lkt Revo Sembiring, Ketua FKPPI Kota Binjai T M Syahril, Ketua LVRI Legiun Veteran Repoblik Indonesia Kota Binjai Gimun, Ketua Wara Kauri Kota Binjai, Ketua Wara Kauri Kab Lkt sdri Suryani, Ketua PERIV ABRI Kota Binjai ( Persatuan Istri Veteran ABRI), Suroyo, ketua PERIV ABRI ( Persatuan Istri Veteran ABRI) Kab Lkt, Syafii, Ketua PERIV ABRI Persatuan istri Veteran ABRI) Kota Binjai Nur Aini.

Dandim 0203/Lkt Letkol Inf Deni Eka Gustiana dalam sambutanya yang di sampaikan oleh Pabung (Perwira Penghubung Makodim 0203/Lkt) Mayor Inf B Sagala mengucapkan terimakasih Kepada kepada tamu dan undangan yg hadir dalam acara silaturahmi.

"Kalau saja yang hadir para sesepuh kami semangat utk datang pada acara ini, kami pun yang muda muda ini ikut lebih semangat dalam beraktifitas sehari hari," katanya.

Mayor Inf B Sagala juga mengingatkan acara ini dilaksanakan sebagai ajang silaturahmi kepada veteran mantan Pejuang RI utk memberitahukan, mengajak, mengingat kembali massa perjuangan dan kepada generasi muda tentang Sejarah Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika serta menjaga kedaulatan NKRI.

"Mari kita mengingat kembali sejarah Pemahaman dan arti Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika sebagi wujud untuk kita menjaga mempertahankan Kedaulatan NKRI," ungkapnya.

Acara dilanjutkan dengan pemberian Bingkisan dari Dandim 0203/Lkt Letkol Inf Deni Eka Gustiana kepada para veteran mantan pejuang RI yang hadir dalam acara tersebut. (Ismail)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini