Sejumlah Kalangan Bantu Fahri Siregar Penderita Tumor di Bibir

Sebarkan:

Ketua PKB Sumut Ance Selian saat menjenguk Fahri Siregar di RS Adam Malik Medan.


Fahri Siregar (14) warga Desa Gunung Tua Jae, Kecamatan Padang Bolak penderita tumor ganas pada bibir saat ini sudah menjalani perawatan di Rumah Sakit Adam Malik Medan.

Pemberitaan dan doa yang dibuat keluarga Fahri melalui media sosial dan media cetak termasuk Metro Online, membuat sejumlah kalangan merasa prihatin dan terpanggil untuk membantu Fahri.

Seperti Ketua PKB Sumut Ance Selian yang merupakan putra asli Paluta ini setelah mendapat informasi tentang penyakit yang diderita Fahri langsung menjenguk Fahri Siregar dan memberikan bantuan. Begitu juga dengan Ketua Gema Paluta Julpian Harahap langsung menuju RS Adam Malik Medan untuk memberikan bantuan dan santunan kepada Fahri, Senin (19/2).

“Saya berharap pihak rumah sakit dapat menangani Fahri dengan sangat baik. Melihat kondisi yang di deritanya, saya sangat perihatin sekali, apalagi ia juga satu daerah dengan kampung halaman saya di Paluta,” kata Ance Selian didampingi Julpian Harahap.

Sementara, Ibunda Fahri, Marli Boru Harahap mengatakan, tidak menyangka masih ada yang peduli dengan kesehatan anaknya itu.

“Saya berterimakasih kepada pak Ance, masih mau menyempatkan dirinya untuk datang ke RS Adam Malik untuk melihat keadaan Fahri. Alhamdulillah beliau memberikan bantuan berupa materi untuk tambah-tambah biaya Fahri,” sebutnya.

Terpisah, Pj Kades Gunung Tua Jae, Kecamatan Padang Bolak Ramadhan Siregar Shi membenarkan bahwa salah satu warga nya Fahri Siregar sudah menjalani perawatan insentif di RS Adam Malik Medan.

Katanya, Fahri yang masih duduk di kelas dua Tsanawiyah harus menahan sakit akibat penyakit  yang dideritanya. Untuk mengurangi beban seluruh keluarga Fahri, ia selaku kades sudah melakukan penggalan dana di desa nya dengan melibatkan masyarakat, bidan desa dan seluruh perangkat desa. Nantinya setelah terkumpul, seluruh sumbangan akan di serahkan langsung kepada orangtua Fahri.

“Seluruh masyarakat juga terpanggil hatinya untuk membantu. Warga yang ada di perantauan juga ada yang membantu dan mengirimkan dana ke rekening dan bahkan warga perantauan yang di Medan pun sudah berdatangan untuk menjenguk Fahri di RS Adam Malik," pungkasnya.(plt-1)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini