Pemko Gunungsitoli Anggarkan Rp 750 Juta Untuk Kelanjutan Penataan Taman Ya’ahowu

Sebarkan:

Pemerintah Kota Gunungsitoli terus berusaha menata Taman Ya’ahowu Kota Gunungsitoli, dengan mengalokasikan anggaran Rp 750.000.000,- untuk TA 2018 guna penataan lanjutan taman wisata yang ada di tengah Kota Gunungsitoli tersebut. 

Hal itu dikatakan Walikota Gunungsitoli Ir Lakhomizaro Zebua kepada wartawan terkait kelanjutan penataan kota Gunungsitoli, Kamis (8/2/2018).

Ir. Lakhomizaro Zebua mengatakan penataan kota adalah salah satu focus utama Pemerintah Kota Gunungsitoli sebagaimana tercantum pada visi-misi Pasangan Lakhomizaro Zebua & Sowa’a Laoli (LASO) itu pada masa kampanye Calon Walikota sebelumnya.

"Rencana juga akan dipasangkan Closed Circuit Television (CCTV) di Taman Ya’ahowu yang disentralkan di Polres Nias guna memudahkan pengawasan bagi yang melakukan kejahilan atau melanggar norma di daerah tersebut," ungkapnya. 

Walikota juga berharap Taman Ya’ahowu bisa menjadi icon Kota Gunungsitoli dan Pulau Nias kedepan.

Oleh karena itu pihaknya meminta saran dan pendapat dari berbagai elemen masyarakat untuk memberi masukkan dalam penataan taman Ya’ahowu tersebut. (Marinus Lase)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini