Pemkab Asahan Akan Lapor ILPPD 2017

Sebarkan:


Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan dalam waktu dekat ini akan menyampaikan Informasi Laporan Penyelenggara Pemerintah Daerah (ILPPD) Kabupaten Asahan tahun 2017, untuk yang ke 7 (tujuh) kalinya di masa periodesasi ke dua Bupati Asahan H Taufan Gama Simatupang MAP dan Wakil Bupati Asahan H Surya.

Penjelasan hal tersebut disampaikan Bupati Asahan melalui Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Rahmad Hidayat Siregar S.sos di ruang kerjanya, Rabu (10/1/2018).

“Betul, rencananya Bupati Asahan atas nama Pemerintah Kabupaten akan menyampaikan ILPPD tahun 2017. Rencana itu akan Kita laksanakan setelah adanya audit atau hasil pemeriksaan penggunaan anggaran keuangan negara Kabupaten Asahan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI,” terang dayat.

Masih menurut Dayat, penyampaian ILPPD ke publik merupakan suatu bentuk langkah transparansi sekaligus sebagai bahan evaluasi dalam perencanaan pembangunan pada tahun berikutnya. Dalam penyampaian informasi laporan tersebut,nantinya akan memberikan hasil-hasil capaian maupun realisasi pembangunan yang ada.

“Dalam penyampaian laporan ILPPD nantinya akan memuat tentang 4 (empat) pilar pembangunan Kabupaten Asahan yang meliputi bidang Infrastruktur,Kesehatan,Pendidikan dan Pertanian di tambah dengan program Imtaq.Sekaligus menjelaskan uraian realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Asahan yang di peroleh melalui berbagai sektor pajak. Baik pajak PBB P2, Pajak Restoran, Pajak Restribusi, Pajak Perhotelan maupun hasil pajak lainnya,” jelasnya.

Rencananya selain penyampaian hasil realisasi pembangunan, Bupati H Taufan Gama  juga akan menyampaikan Informasi Laporan tentang serapan penggunaan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Asahan tahun2017 di setiap masing-masing OPD dan Kecamatan.

Dinas Kominfo sebagai panitia penyelenggara kegiatan ILPPD mengaku akan bekerja secara maksimal dengan mengerahkan seluruh stake holder pada Dinas Kominfo yang akan di bantu oleh masing-masing Kasubag Program di setiap OPD dan Kecamatan.

“Intinya, kita sebagai panitia penyelenggara ILPPD, harus siap agar kegiatan ekspos terbuka tersebut dapat berjalan secara baik, lancar dan sukses demi kelangsungan pembangunan Kabupaten Asahan dalam rangka mewujudkan Visi Asahan yang Religius, Sehat, Cerdas dan Mandiri,” ucapnya.(rial)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini