71 Personil Polisi Amankan Tahap Pendaftaran Cabup Palas

Sebarkan:



Selama tahapan pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Padang Lawas (Palas) ke KPU Palas, pihak Polres Tapanuli Selatan (Tapsel) mengerahkan sebanyak 71 personil ke Palas untuk mengamankan jalan tahapan pendaftaran tersebut.

Hal ini disampaikan oleh Kapolres Tapsel AKBP M. Iqbal, SIK. M.Si kepada wartawan, Selasa (9/1/2018) di Kantor KPU Palas, Jalan Listrik, Sibuhuan.

Pengerahan personil tersebut, disebutkannya, untuk menjaga kenyamanan dan kesuksesan pelaksanaan tahapan pendaftaran bakal calon bupati dan wabup Palas yang berlangsung hingga hari rabu (10/1/2018).

Di jelaskannya, dari 71 personil tersebut, sebanyak 11 orang ditugaskan menjadi Pam melekat, 4 di Kantor Panwaslih  dan 7 personil di kantor KPU Palas.

"Kemudian 20 orang personil untuk pengamanan jalur lalulintas, mendampingi para pasangan balon kandidat tersebut, saat pendaftaran ke kantor KPU Palas. 30 personil Dalmas ( Pengendali massa) dan 10 orang personil dari kesatuan Brimob disiagakan di Mapolsek Barumun," jelasnya.

"Sudah mulai kemarin, Senin (8/1/2018), kita sudah tugaskan dan kirimkan 71 personil, untuk menjaga kenyamanan dan kesuksesan kegiatan pada tahapan pendaftaran balon kandidat bupati dan wabup ke Palas".

Kepada masyarakat luas, khususnya para pendukung, dia mengajak, supaya sama-sama menjaga dan mensukseskan tahapan pendaftaran balon bupati dan wakil bupati Palas yang sudah dimulai saat ini.(pls-1)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini