Antisipasi Masuknya Narkoba Jenis PCC, BNNK Binjai Sosialisasi Ke Para Pelajar

Sebarkan:



Untuk mengantisifasi masuknya narkoba jenis PCC yang membuat pengonsumsinya bisa seperti "zombi" dan bertingkah seakan orang kesurupan yang terjadi seperti di Sulawesi Tenggara, pihak BNNK Binjai akan segera melakuakan sosialisasi kepada masyarakat dan pelajar.

"Memang ini sangat berbahaya, dan kita akan terus berperan aktif dalam memberantas narkoba dan terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat dan pelajar," ungkapk kepala BNNK Binjai, AKBP Drs. H. Safwan Khayat, M. Hum di ruangan kerjanya Jalan Gatot Subroto, Kelutahan Limau Mungkur, Kecamatan Binjai Barat, Jumat (14/9/17).

Dikatakannya, BNNK Binjai terus akan aktif masuk ke sekolah-sekolah yang ada di Kota Binjai untuk mengingatkan kepada murid dan para guru serta kepada masyarakat tentang keberadaan narkoba jenis pil PCC yang kini kian marak," ujarnya.

"Tidak bisa dianggap remeh masalah ini, apalagi jenis narkoba pil PCC ini betul-betul sangat merusak dan menghancurkan generasi bangsa," pungkasnya.

"Orang yang mengkonsumsi narkoba jenis PCC ini pola pikirnya terganggu, ada yang menjelma seperti zombi ada seperti orang gila, pendekar, bahkan ada yang seperti orang kesurupan mirip seperti orang gila hal ini lah yang tidak kita inginkan sampai beredar dan masuk di Kota Binjai," ungkapnya.

Safwan juga menghimbau kepada seluruh masyarakat khususnya Kota Binjai mana kala ada menemukaan hal-hal yang demikian tidak perlu malu dan tidak perlu takut segera lapor ke BNN, pihaknya akan langsung menyikapi dan menindak lanjuti sebelum jatuhnya korban lebih banyak lagi.

"Dengan bantuan media yang ada di Kota Binjai ini, kita bisa bekerja sama berkontribusi menjaga mastarakat kita yang ada di Kota Binjai ini agar tidak terkena seperti kejadian di Sulawesi Tenggara, jadi masyarakat tak perlu takut masyarakat tidak perlu ragu begitu dilaporkan kami akan turun kelapangan bersama tim-tim terkait," ujarnya

Ketika ditanya terkait sudah beredar atau belum narkoba jenis PCC di Kota Binjai ini, Safwan mengatakan kalau masuknya barang jenis PCC ke Kota Binjai pihaknya belum bisa diteksi sebelum adanya koraban namun BNNK Binjai terus tetap memantau dilapangan  dan meminta bantuan kepada Kepling, Lurah, Camat untuk bekerja sama untuk melaporkan manakala menemukan di wilayahnya ada hal-hal yang mencurigakan  segera melapor Ke BNN.

"Kami meminta bantuan kepada kepling, lurah, camat untuk bekerja sama manakala diwilayahnya menemukan ada hal-hal yang mencurigakan seperti ini agar tidak nenyebar luar segera laporkan ke BNN," tandansya.

Safwan juga menjelaskan kepada wartawan Bentuk narkoba dan cara mengkonsumsinya. " narkoba jenis PCC ini bentuknya seperti Pil, konsumsinya tinggal main makan main telan saja namun reaksi dari obat itu sangat luar biasa seperti orang gila," ugkapnya.(hendra)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini