Warga Hutaraja Lamo Buka Akses Jalan Pertanian

Sebarkan:

Kepala Desa Hutaraja Lamo didampingi perangkat desanya, tim monitorring Muspika Sosa di lokasi pembukaan badan jalan dan jalan rabat beton. 



Bertujuan untuk meningkatkan ekonomi dan hasil pertanian, warga masyarakat di Desa Hutaraja Lamo Kecamatan Sosa Kabupaten Padang Lawas (Palas), buka badan jalan dan pengerasan badan jalan sepanjang 1,5 kilometer.

"Kegiatan pembukaan badan jalan dan pengerasan badan jalan sepanjang 1,5 kilometer, lebar 3 meter dan tebal 15 sentimeter, hasil musyawarah desa yang bersumber dari dana desa tahun 2017," sebut Kepala Desa Hutaraja Lamo, Ali Atas Hasibuan, didampingi PLD, Muhammad Hakim Siregar dan perangkat desa, Sabtu (19/8/2017).

"Pembukaan badan jalan sekaligus pengerasan badan jalan ini, untuk membantu masyarakat petani, seperti petani sawit dan karet, yang setiap musim hujan kesulitan mengangkut hasil pertaniannya," terang Atas.

Selain membuka badan jalan, lanjutnya, penggunaan dana desa tahun 2017 sebesar Rp 774.265.000 ini, lebih dominan dialokasikan untuk kegiatan infrastruktur jalan.

"Seperti, pembuatan jembatan beton 1 unit, plat decker 2 unit, penyertuan badan jalan, ukurannya 450x3x0,15 meter," ujarnya.

Kemudian, tambahnya, dua titik kegiatan pembangunan jalan rabat beton, satu titik, pembangunan jalan rabat beton ukuran 255x3x0,20 meter, dan satu titik pembuatan rabat beton lagi, ukuran 85x3x0,15 meter.

"Selain infrastruktur jalan, untuk meningkatkan hasil pertanian persawahan, kita juga buat pembangunan saluran drainase ukuran 50x1x1 meter," tutupnya.

Sementara Tim Monitoring Muspika Sosa diketuai Zulyaden Lubis dalam buku bimbingan menuliskan, agar pengerjaan dana desa melibatkan peran serta aktif masyarakat, dikerjakan sesuai dengan RAB-nya dan bisa selesai tepat waktu. (Pls-1)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini