Ratusan Warga Sosa Daftar BPJS Kesehatan

Sebarkan:
Anggota Komisi IX DPR RI, Marwan Dasopang. 

"Setiap orang, warga negara Indonesia. Baik yang kaya maupun yang miskin, berhak mendapatkan layanan kesehatan dari pemerintah," begitu ditegaskan Anggota Komisi IX DPR RI, Marwan Dasopang saat sosialisasi JKN KIS di Kecamatan Sosa, Kabupaten Padang Lawas (Palas), Minggu (6/8/2017).

"Negara sudah menyiapkan dana triliunan rupiah untuk memberikan jaminan kesehatan kepada setiap warganya. Oleh karenanya, jangan sampai ada warga Indonesia, saudara kita yang dipersulit atau tidak mendapatkan layanan kesehatan dari pihak rumah sakit," terangnya.

Disebutkan Wakil Ketua Fraksi PKB DPR RI ini, pihaknya siap memfasilitasi aspirasi dan pengaduan dari masyarakat selaku peserta BPJS Kesehatan, baik mengenai layanan rumah sakit maupun pelayanan yang diterima masyarakat pada kantor BPJS Kesehatan setempat.

"Silahkan catat nomor handphone saya. Laporkan kepada saya kalau terjadi, ada masyarakat yang dipersulit berurusan dengan pihak rumah sakit maupun pihak BPJS Kesehatan. Saya siap berada di ujung tombak, untuk memberikan jaminan kesehatan bagi masyarakat," pungkasnya.

Bertempat di Yayasan Darul Ma'arif Desa Aer Bale, sedikitnya 300-an orang warga masyarakat di Kecamatan Sosa hadir mengikuti kegiatan sosialisasi tentang jaminan kesehatan nasional (JKN) program Kartu Indonesia Sehat (KIS).

Sosialisasi yang melibatkan sejumlah staf dari Kantor BPJS Kesehatan Kabupaten Palas itu, sekaligus melakukan pendaftaran kepesertaan BPJS Kesehatan.

Daunan, Staf pada Kantor BPJS Kesehatan Palas yang berada di lokasi sosialisasi menyebutkan, sampai berita ini ditulis, sudah sebanyak 203 orang warga masyarakat yang hadir dan didaftarkan kepesertaan BPJS Kesehatan.

"Sampai saat ini, sudah sebanyak 203 orang yang sudah disiapkan aplikasi pendaftaran kepesertaan BPJS-nya. Mungkin, masih akan bertambah karena ini masih terus dibuat aplikasinya," ujarnya.

"Hari ini, sifatnya hanya aplikasi pendaftaran kepesertaan, besok baru kita daftarkan secara online. Sehingga para peserta bisa langsung terdaftar dan sudah bisa membayar iurannya," katanya.(pls-1)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini