SMPN I Air Batu Dipadatin Orang Tua Siswa

Sebarkan:

Suasana hari pertama masuk sekolah di SMPN 1 Air Batu Kabupaten Asahan tampak padat. Keceriahan siswa juga terlihat cukup jelas akibat kejenuhan libur panjang kenaikan sekolah.  Apalagi para orang tua siswa yang ikut serta meramaikan suasana karena mengantar anaknya bersekolah.

Kepala Sekolah SMPN 1 Air Batu Sabam Nainggolan SPd,MM kepada wartawan Senin kemarin (17/7/2017) mengatakan sebanyak 664 siswa sekolah yang dipimpin hadir seluruhnya.

"Hari pertama ini kegiatannya berjalan lancar, yang diikuti semua siswa dengan jumlah 664 siswa, dan dimulai tadi dengan upacara bendera, sekaligus membuka acara MOS (Masa Orientasi Sekolah) bagi siswa kelas 7," ujarnya.

Lanjut Sabam, pada upacara bendera itu turut hadir juga Ka UPT Disdik Air Batu, Drs munawar Khoolil MPd, yang sekaligus berkenan membuka acara MOS (Masa Orientasi Sekolah) bagi kelas 7 yang jumlahnya 224 siswa.

Sabam juga menjelaskan bahwa MOS sekolah berlangsung selama 3 hari, mulai hari ini (17/7/2017) sampai (19/7/2-17), yang pelaksanaannya mulai jam 07.30.wib sampai 12.40 wib.


"Selama acara MOS diwajibkan harus hadir, dan materi yang diberikan berupa Perkenalan sesama siswa, Wawasan Wiyata Mandala yaitu model belajar di SMP, baris berbaris dan penekanan cinta tanah air dengan menyanyikan lagu wajib nasional," ujarnya. (rial)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini