Desa Denai Lama Dikunjungi Tim Penilai Pusat

Sebarkan:

Mendapat Nominasi Terbaik Nasional Hatinya PKK


Desa Denai Lama Dikunjungi Tim Penilai Pusat

Wakil Bupati Deliserdang Zainuddin Mars menerima kunjungan Tim Penilai Pusat di Desa Denai Lama Kecamatan Pantai Labu Kabupaten Deli Serdang sebagai Desa terbaik pemanfaatan tanah pekarangan (Hatinya PKK) tingkat Sumatera Utara dan selanjutnya menuju nominasi terbaik tingkat nasional, Rabu (19/7/2017).

Kegiatan itu digelar dalam rangkaian kegiatan Hari Kesatuan Gerak PKK tahun 2017 pada Rabu (19/7) yang dipusatkan di Kantor Desa Denai Lama. Dalam acara itu, Zainuddin Mars didampingi Ketua/Wakil Ketua TP PKK Ny Hj Yunita Ashari Tambunan dan Ny Hj Asdiana Zainuddin, Pimpinan SKPD terkait, Camat Pantai Labu Ayub beserta Muspika, Kades Denai Lama Parnu beserta perangkat Desa, para Kepala Desa se Kecamatan Pantai Labu dan kader PKK.

Tim Penilai Pusat Desa terbaik Hatinya PKK yang turun ini yaitu Ir Hj Hanifah Husin Baldan dan Ir H Jhon Suswono didampingi Tim penilai tingkat Sumut Hj Herawati OK Nazaruddin beserta anggota tim lainnya, selain mendengarkan ekspos Ketua TP PKK Desa Denai lama juga peninjauan stand pameran hasil kegiatan TP PKK Desa Denai Lama serta peninjauan lapangan khususnya pemanfaatan tanaman di tanah pekarangan warga masyarakat.

Wakil Bupati Deliserdang Zainuddin Mars menyampaikan terimakasih dan selamat datang kepada Tim Penilai Desa Hatinya PKK pusat yang berkunjung ke Desa Denai Lama.

Dijelaskan Zainuddin Mars bahwa pada tahun 2017 Desa ini ditetapkan sebagai juara lomba Desa Hatinya PKK Tingkat Provinsi Sumatera Utara, Desa Denai Lama ini adalah salah satu Desa dari 384 Desa/Kelurahan di Kabupaten Deliserdang yang selama ini menjadi Desa binaan sebagai Desa Vokasi yang menggerakkan berbagai program kegiatan khususnya pemberdayaan kaum perempuan untuk mengolah potensi Desanya.

“Mudah-mudahan Desa ini nantinya menjadi percontohan serta menjadi lokasi studi banding bagi daerah lainnya, karenanya apa yang telah dicapai Desa Denai lama ini harus kita pertahankan dan tingkatkan dengan bekerjasama bahu membahu dan bergandeng tangan," kata Zainuddin Mars.

Sementara Tim penilai Pusat Ir Hj Hanifah Husin Baldan mengatakan, lomba ini memiliki nilai strategis dan mendasar sehingga mampu menjadi inspirasi dan inovasi bagi masyarakat luas. Termasuk para pelaku pembangunan, para pimpinan di semua tingkatan.

Sesungguhnya, tambah dia, aspek keswadayaan, kemandirian dan kegotong royongan itu merupakan faktor kunci dalam proses pemberdayaan keluarga dan pemberdayaan masyarakat, sehingga masyarakat bersama –sama dengan pemerintah Desa dan kelurahan yang didukung penuh oleh Pemda mampu berperan serta dalam pembangunan, hal-hal seperti inilah yang sudah dilakukan oleh TP PKK beserta kader-kadernya yang tersebar di seluruh pelosok nusantara.


Tim berharap kegiatan lomba ini tidak hanya merupakan kegiatan sesaat menjelang lomba, namun lebih kepada pembinaan berkelanjutan yang dilakukan secara berjenjang, serta dapat ditularkan ke Desa- Desa lainnya. (walsa)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini