Komunitas Indonesia Kompak Berbagi Takjil Berbuka Puasa di Medan

Sebarkan:



[caption id="attachment_82081" align="aligncenter" width="350"] Komunitas Indonesia Kompak  Berbagi Takjil Berbuka Puasa di Medan[/caption]




Komunitas Indonesia Kompak (KIK) melaksanakan kegiatan berbagi takjil berbuka puasa gratis kepada para penarik becak dan pengguna jalan, di tugu titik nol, tepatnya didepan Kantor Pos Medan, Minggu (18/6/2017) sore.


Ketua Umum KIK Neetu Raj mengatakan, takjil yang terkumpul merupakan murni kontribusi dari seluruh pengurus dan anggota Komunitas Indonesia Kompak.


"Sebagai bentuk kepedulian terhadap penarik becak dan masyarakat Kota Medan yang sedang menjalankan ibadah puasa," ungkap Neetu Raj di sela-sela kegiatan.


Kegiatan tersebut juga turut dihadiri oleh Dewan Pembina KIK Muhammad Nur, SH, Sekretaris Okto Benyamin, SH, Bendahara Yenni Arliza, Kadiv Humas Zulfikar, Kadiv Sosial Jafar Siddik, Kadiv Pora Francky Limit, Wakadiv Pora Budiarto Pohan dan beberapa anggota KIK lainnya.


Neetu Raj juga berharap semoga kegiatan ini dapat meningkatkan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, dan meningkatkan kepedulian terhadap sesama, seperti kepada penarik becak maupun masyarakat.


Selain dapat menumbuhkan kesan positif terhadap KIK, lanjut Neetu Raj, diharapkan masyarakat merasakan kehadiran dan lebih mengenal KIK.


"Kami bukan partai, bukan ormas, tapi kami adalah komunitas sosial yang terdiri dari berbagai ragam suku bangsa, tanpa membedakan warna kulit, agama, ras dan golongan. Kami bersatu dalam Bhinneka Tunggal Ika," ujarnya.


Sementara, salah seorang penarik becak, Amal (45) mengucapkan terima kasih dan syukur atas takjil yang diberikan oleh pengurus KIK.


"Terima kasih atas bantuan yang diberikan. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan," ungkap Amal.


Usai acara berbagi takjil tersebut, para pengurus KIK bersama-sama berbuka puasa di Sekretariat KIK, Jalan Muchtar basri No.4A, Medan.







Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini