Camat Berang Akibat Tumpukan Sampah di Belakang SD Belum Dibuang

Sebarkan:
Camat Simpang empat Drs.Armansyah sudah berang menghadapi ulah pemilik dan pengelola pasar tradisional Simpang Empat. Tumpukan limbah sampah yang berada di belakang samping pasar tersebut berada di ruang kelas I SD Negeri 010027.

Keterangan Camat Simpang Empat Drs.Armansyah kepada wartawan Rabu (24/5/2017) sesaat sebelum mengikuti acara Rakorpem di Aula Melati Pemkab Asahan mengatakan hari ini batas akhir ultimatum kami kepada pemilik, pengelola pasar tradisional tersebut, dan apabila ultimatum yang telah saya berikan tidak juga diindahkan maka kami selaku Camat Simpang empat segera akan mengambil tindakan tegas.

Armansyah juga mengatakan memang untuk membersihkan tumpukan limbah sampah yang sudah membusuk tersebut terdapat kendala, diantaranya akses jalan keluar masuknya kendaraan pengangkut limbah sampah tersebut tidak ada.

"Namun kami sudah melakukan koordinasi dengan pihak perusahaan PT.Jaya Baru untuk dapat memberikan akses jalan keluar masuknya kendaraan yang akan mengangkut limbah sampah tersebut, akan tetapi hingga hari ini belum ada jawaban dari menagemen perusahaan tersebut," katanya.

Akibat dari ulah pemilik dan pengelola pasar tersebut, kecamatan Simpang Empat menjadi sorotan publik maupun menteri lingkungan hidup, dan Bupati Asahan juga telah memberikan peringatan kepadanya selaku kepala pemerintahan di kecamatan Simpang Empat. Rencana pembersihan tersebut akan dilakukan seusai aktifitas padat tersebut. (rial)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini