SMA 1 Padang Bolak Raih Juara Pertama Green School

Sebarkan:
Kepala SMA Negeri 1 Padang Bolak Rustam Effendi SPd didampingi Ketua OSIS Zulkarnaen dan Wakil Kepala Nurhanifa Harahap diabadikan bersama tropi penghargaan di SMA N 1 Padang Bolak, Jum'at (3/11).


Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Padang Bolak Kecamatan Padang Bolak Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) berhasil meraih juara pertama lomba sekolah hijau (Green School) antar SMA/MA tingkat Kabupaten Paluta dalam rangka hari lingkungan hidup sedunia tahun 2017.

Kepala SMA Negeri 1 Padang Bolak Rustam Effendi SPd didampingi Ketua Komite Tohong Pangondian Harahap kepada wartawan, Jum'at (3/11) menyampaikan ucapan terimakasih yang setinggi-tingginya atas penghargaan yang diberikan dari Pemkab Paluta atas nominasi pemenang pertama dalam lomba Green School.

"Semoga ini menjadi motivasi bagi kami dalam meningkat kinerja dan membangun lingkungan sekolah yang lebih baik kedepannya. Dan kami berkomitmen untuk terus menjaga lingkungan sekolah agar tetap hijau, asri, indah serta nyaman," ungkapnya.

Rustam menyebutkan keberhasilan dalam lomba Green School tidak terlepas dari kerja keras dan peran serta para pihak sekolah seperti guru dan siswa serta didukung Komite sekolah.

 "Selaku kepala sekolah, saya mengucapkan terimakasih kepada para guru dan siswa yang telah berpartisipasi dalam menciptakan lingkungan sekolah hijau. Tanpa ada kerjasama dan dukungan yang baik dari semua pihak, keberhasilan tak akan bisa tercapai dengan baik," tegasnya.

Ketua Komite Tohong Pangondian Harahap berharap dengan diraihnya Green School 2017 ini, semakin memantapkan kami untuk lebih peduli dalam melestarikan lingkungan serta mematangkan persiapan untuk meraih Adiwiyata Nasional 2018 mendatang.(plt-2)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini