Prajurit Petarung Harimau Putih & Keluarga Besar Yonif-8 Marinir Gelar Family Gathering

Sebarkan:


Batalyon Infanteri-8 Marinir melaksanakan family gathering yang merupakan acara kebersamaan keluarga besar Yonif-8 Mar yang dikemas dalam permainan yang menarik dan penuh dengan kegembiraan, kerjasama serta kemeriahan karena diikuti oleh pasangan suami isteri serta anak-anak anggota Yonif-8 Marinir Pangkalan Berandan. Senin, (06/11/2017).

Dalam pembukaan acara Danyonif-8 Marinir memberikan kata sambutan yang memberi motivasi dan semangat kepada seluruh jajaran keluarga besar Yonif-8 Marinir agar dimasa yang akan datang harus lebih kompak, solid serta meningkatkan prestasi. Kesempatan ini digunakan oleh Danyonif-8 Mar mengumumkan prajurit-prajurit yang berprestasi baik dalam olahraga, kedinasan maupun kepedulian terhadap lingkungan serta memberikan reward untuk memotivasi agar prajurit yang lain berlomba-lomba mengukir prestasi.” Kedepannya, Prajurit Yonif-8 Marinir harus berprestasi, berprestasi dan berprestasi“ pungkas Letkol Mar Rino Rianto

Kegiatan Family Gathering ini bertujuan untuk mempererat hubungan tali silaturahmi antar anggota dan keluarga serta untuk menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 Korps Marinir di Batalyon Infanteri-8 Marinir. Adapun kegiatan dimulai dengan senam Aerobik dan jalan santai di dalam Ksatrian Yonif-8 Marinir yang diikuti oleh seluruh keluarga besar Yonif-8 Marinir. dilanjutkan dengan aneka lomba-lomba spontanitas diantaranya adalah lomba gigit koin suami istri, lomba balap sarung berpasangan, lomba makan kerupuk, lomba joget balon berpasangan, lomba mengisi air di pipa bocor, lomba tari gemu famire serta lomba mewarnai dan memasang puzle oleh anak-anak. Terlihat kebersamaan dan kegembiraan diraut wajah seluruh peserta Family Gathering karena selain kegiatan lomba lomba spontanitas ada banyak hadiah yang dibagi lewat door prize. diakhir acara Danyonif-8 Marinir beserta Ibu ketua ranting B cabang 7 Jalasenastri memberikan hadiah kepada para pemenang lomba-lomba.

Para Dandim, perwira penghubung (Pabung) dan para Danramil didampingi persit cabang dan ranting mengikuti permainan bola voli air, jalan bakiak, sumpit dan gendong istri, suasana tegang, lucu dan kegembiraan  mewarnai arena family gathering.

Dalam acara tersebut turut hadir Danrem 142/Tatag Kolonel Inf. Tandyo Budi, Kepala staf Korem Letkol Inf. Drs. Priono, Para Dandim jajaran Korem 142, Dansatbalak ajurem, Para Kasi, Danramil, Danposramil dan Pabung.

”Saya ucapkan terimakasih atas kehadirannya dalam rapim serta family gathering yang kita kemas dalam berbagai permainan, hal ini tentu sangat bagus dalam membangun kebersamaan dan kekompakan warga Korem 142/Tatag”, tutur Danrem.


Dalam rangka Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) I Belawan melaksanakan Family Gathering di pantai Cemara Kembar Sergei, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara. Kegiatan diawalai dengan Jalan santai keliling pantai cemara kembar, ‎Senam aerobik bersama keluarga besar Yonmarhanlan l, serta berbagai macam lomba diantaranya ‎Lomba tarik tambang antar kompi, ‎Lomba balap karung untuk Ibu Jalasenastri, ‎Lomba bina raga. Lomba nembak senapan PCP serta lomba yang bersifat spontan.

Usai melaksanakan kegiatan dan berbagi lomba di peroleh hasil sebagai berikut Nominasi prajurit terajin di raih Pelda Mar Adi Wiyono, Nominasi terheboh diraih Serka Mar Doni, Juara I Bina raga Serka Mar Ponidi, Juara II Serda Mar Adnan, Juara III Koptu Mar M. Manulang, Juara I Balap Karung Kompi Markas, Juara 2 Kompi Arhanud, Juara 3 Mayon, Juara I Membak PCP Peltu Mar Enjang, Juara 2 Koptu Mar M.Manullang, ‎Juara 3 Praka Mar Sarif dan Juara I Tarik tambang Kompi B.

Hadir dalam acara ini Danyonmarhanlan I Letkol Marinir A. Z. Tambunan beserta ibu, Pasiops Yonmarhanlan I Mayor Marinir Catur Maidy Ridwanto serta seluruh Prajurit dan keluarganya.(mar)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini