Wow...! Lantik Walikota Langsa, Gubernur Aceh Naik Pesawat Pribadi

Sebarkan:
Gubernur Aceh di sambut Forkopimda setempat setelah turun dari pesawat peribadinya di Kuala Langsa.



Gubernur Aceh Irwandi Yusuf terbang menggunakan pesawat pribadinya eagle one medarat dengan mulus di Landasan pacu di Kuala Langsa, Senin (28/8) sekira pukul.08.30 wib.

Irwandi Yusuf datang ke Langsa melantik pasangan Usman Abdullah-Marzuki Hamid sebagai Wali Kota dan Wakil Walikota Langsa terpilih periode 2017-2022, dalam rapat paripurna di gedung DPRK setempat.

Irwandi Yusuf disambut Danrem 011 Lilawangsa, Kolonel Inf. Agus Firman Yusmono, Dandim 0104 Aceh Timur, Letkol Inf. Amril Haris Isya Siregar, Kapolres Langsa, AKBP Satya Yudha Prakasa, Ketua Pengadilan Langsa dan Sekdako Langsa, Syahrul Thaib.

Gubernur Aceh sebelum melantik dan mengambil sumpah pasangan walikota Langsa terpilih, Usman Abdullah-Marzuki Hamid, Gubernur Aceh Irwandi Yusuf menuju Hotel Harmoni sarapan pagi dimana isterinya menginap.

Kemudian Irwandi Yusuf didampingi isteri Darwaty A Gani berangkat ke Pendopo, dan selanjut dari Pendopo Kota Langsa Gubernur berjalan kaki menuju gedung DPRK Langsa yang hanya berjarak 150 meter.

Usai dilantik dan diambil sumpahnya pada sidang paripurna di DPRK Langsa, Walikota Langsa, Usman Abdullah, mengucapkan terimakasih kepada pihak penyelenggara pilkada serentak 2017 yang sudah berlangsung aman dan terkendali.

Selanjutnya Walikota Langsa Usman Abdullah mengucapkan terimakasih kepada partai-partai yang telah mendukung dirinya sehingga kembali terpilih menjadi Wali Kota Langsa untuk kedua kali.

Sementara Gubernur Aceh Irwandi Yusuf dalam amanahnya berpesan kepada Wali Kota Langsa terpilih untuk tidak mengkotak-kotakan warga masyarakat daerah ini, dan selanjutnya wujudkan Aceh damai dan sejahtera melalui pemerintahan yang bersih, adil dan melayani.

Kemudian Gubernur Aceh Irwandi Yusuf meminta Pemerintah Kota Langsa tetap agar senantiasa menjalin komunikasi dan kerjasama dengan Pemerintah Provinsi agar dapat mensinergikan pembangunan dengan baik. (syaf).


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini