Pamerkan Alutsista, Masyarakat Bangga dengan TNI

Sebarkan:
Para pelajar foto bersama dalam acara pameran alutsista

Kebanggaan masyarakat dengan TNI gelar Alutista dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 72 dan HUT Yonkav 6/NK ke 63 Tahun 2017 yang dibuka oleh Staf Ahli Pangdam I/BB Bidang Sosial Budaya Kolonel Kav Halilintar Sembiring, SH pada Minggu 13 Agustus 2017 di Lapangan Parkir Ringroad City Walk jalan Ringroad Kec. Medan Selayang.

Pada pembukaan pameran alutsistadalam sambutan Danyonkav 6/NK Letkol Kav Syamsul Arifin, S. E menyampaikan pameran Alutsista ini diharapkan dapat menjadi salah satu wahana rekreasi dan hiburan serta memberikan nilai edukasi dan rasa kecintaan masyarakat terhadap TNIterbukti dengan banyaknya masyarakat yang ingin menaiki kenderaan tempur dan ingin berselfi diatas kenderan tempur. Kegiatan pameran alutsista ini merupakan stimulan untuk mendekatkan TNI dengan rakyat, bila kedekatan dengan rakyat tetap terjalin erat maka TNI semakin kuat. Adapun alutsista yang dipamerkan merupakan alat yang biasa digunakan TNI AD. Pameran berlangsung selama 3 hari dari mulai tanggal 13 sampai 15 Agustus 2017, akan menampilkan beberapa jenis Kenderaan Tempur (Ranpur) TNI AD baik tank maupun panser. Pameran alutsista ini juga akan memeriahkan beberapa kenderaan otomotif kuno mapun modern dari komunitas Kota Medan dan hiburan band. Adapun Ranpur yang digelar pameran Alutsista diantaranya, 7 unit tank AMX-13 Canon dan 8 unit panser dan diharapkan kedepan kita akan menggelar alutsista lebih lengkap lagi untuk dipamerkan, agar dapat menambah kecintaan rakyat dengan TNI.

Pada waktu yang sama, Bapak Andi Gintingdari salah satu masyarakat lingkungan Simalingkar menyampaikan “kami sangat antusias melihat pameran Alutsista ini, karena dapat melihat secara langsung kegiatan pameran Alutsista dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 72 dan HUT Yonkav 6/NK ke 63 Tahun 2017” dan akan menambah pengetahuan serta motivasi bagi masyarakat untuk menjadi seorang prajurit TNI. Diharapkan untuk kedepannya agar pameran alutsista dilaksanakan secara berkesinambungan dan diumumkan kepada masyarakat luas jauh hari sebelum digelar pameran alutsista khususnya wilayah Kota Medan.(bb)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini