Ngaku Tinggal di Masjid, Rupanya Maling Kotak Amal

Sebarkan:
Ngaku Tinggal di Masjid, Rupanya Maling Kotak Amal


Irwansyah Surbakti alias Iwan (18) warga Bukit Lawang, yang selama ini mengaku hanya jalan-jalan dan tinggal di Mesjid yang ada di kota Binjai, harus berurusan dengan Polisi dari Polsek Binjai Utara, setelah dirinya berusaha mencuri uang di Kotak amal, Senin (7/8/17).

Apes bagi Iwan, saat mencuri uang yang berada di kotak amal Mushalla Al Ikhlas, yang berada di jalan Meranti, Kelurahan Jati Negara, Kecamatan Binjai Utara, dirinya kepergok dengan salah seorang warga sekitar yang menjadi pengurus mesjid.

"Selama ini saya hidup dengan cara bantu bantu di Warung. Saya lapar, makanya nyuri uang itu. Dari semalam saya gak punya duit," ucap Iwan yang mengaku hanya lulus SMP.

Iwan juga mengaku, selain tinggal di mesjid mesjid karena tidak mempunyai tempat tinggal, selama ini dirinya juga tinggal di bawah jembatan besi yang berada di samping rumah dinas Walikota Binjai.

"Saya mencurinya pakai kawat dengan cara saya balik kotak amalnya dan saya congkel. Pas saya congkel, ketauan sama warga," beber Iwan di hadapan para Polisi dari Polsek Binjai Utara, sembari mengatakan pakaiannya hilang di Jembatan besi karena pakaiannya hilang.

Di tempat yang sama, Ketua Badan Kemakmuran Musholla Al Ikhlas, Nizam, saat di konfirmasi, membenarkan kejadian tersebut. Dirinya juga langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Binjai Utara.

"Kebetulan warga melihat langsung saat dia (pelaku) mencongkel kotak amal, dan langsung di amankan warga. Musholla Al Ikhlas sudah lima kali ini uangnya di curi di kotak amal," beber Nizam.

Sementara itu, Kapolsek Binjai Utara Kompol Syaiful Bahri, saat di temui di ruangannya mengatakan, saat sekarang ini pihaknya sedang melakukan penyelidikan terhadap pelaku pencurian tersebut.

"Sedang kita periksa. Pelaku bisa kita jadikan tersangka karena sudah ada warga yang melapor," demikian.(hendra)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini