Jelang HUT RI ke 72 Pemkab Asahan Gelar Renungan Suci di Taman Makan Pahlawan

Sebarkan:



Pemkab Asahan Beserta Unsur FKPD Gelar Renungan Suci 


Pemkab Asahan bersama unsur FKPD Asahan menggelar apel kehormatan dan renungan suci di Taman Pahlawan yang berada di Jalan Prof M Yamin Kecamatan Kisaran Barat Kabupaten Asahan dalam rangka memperingati HUT RI ke-72, Kamis dini hari (17/8/2017) sekitar pukul 00.00 WIB.

Apel kehormatan renungan suci ini dipimpin oleh Kapolres Asahan, AKBP Kobul Syahrin Ritonga dan dihadiri oleh wakil bupati Asahan H Surya Bsc, Dandim 0208/Asahan Letkol ARM Suhono SE serta anggota Legiun Veteran RI.

Acara apel ini dirangkai dengan penyalahan obor dan renungan suci.

Wakil bupati Asahan, H Surya Bsc mengatakan Apel ini dilakukan untuk menghormati jasa jasa para pahlawan yang telah berjuang mempertahankan NKRI dari penjajah dan sudah selayaknya sebagai generasi muda untuk mendoakan para pahlawan agar arwah mereka diterima disisi Allah.

“Apel kehormatan dan renungan suci ini dilakukan untuk memberikan penghormatan tinggi atas jasa para pahlawan yang telah lebih dulu gugur demi kemerdekaan NKRI. Generasi muda harus mengisi kemerdekaan tersebut dengan bekerja keras membangun NKRI menjadi Negara yang kuat dan maju,” ucap surya. (rial)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini