Kejari Langkat Adakan Baksos dan Pasar Murah

Sebarkan:

Sambut Hari Bhakti Adhyaksa ke 57

Kejari Langkat Adakan Baksos dan Pasar Murah 



Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara DR. Bambang Sugeng Rukmono, SH,MM,M Hum memberikan sembako dalam kegiatan bhakti sosial. Bantuan sosial dan pasar murah dilakukab dalam rangkaian acara family gathering keluarga besar kejaksaan se-Sumut yang di gelar di Kabupaten Langkat.


Kepala kejaksaan Negeri Langkat Andri Ridwan, SH,MH selaku tuan rumah dalam kegiatan ini bekerja sama dengan komandan batalion Infantri Marinir 8 Tangkahan Lagan Letkol Marinir Sudrajat Suhana Putra ,SE, M. Tr. Hanla, Senin (17/7) menuturka.



Bahwa kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Bhakti Adhyaksa ke 57 tahun 2017, "Alhamdulillah Kejari Langkat di percaya pimpinan utk melaksanakan kegiatan ini," kata Kajari Stabat.



Kegiatan family gathering yang diikuti seluruh keluarga besar Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara dan kejaksaan negeri se -Sumatera Utara ini, bertujuan untuk mendekatkan silaturahmi keluarga besar kejaksaan yang hadir di masyarakat.



Hal ini dilakukan untuk berpartisipasi dan memberikan sumbangsih dan berbagi kasih di tengah masyarakat. Dimana Event yang digelar pada hari sabtu tangal 15 Juli 2017 bertajuk "kekeluargaan dan kebersamaan" kemarin, di lapangan Bataliyon Infantri Marinir 8 Tangkahan Lagan Berandan.



Dalam kegiatan ini, jelasnya, banyak dikunjungi masyarakat yang mengantri untuk membeli sembako. Karena sembako yang digelar hargan jaub lebih murah di pasaran. "Kita berharap pasar murah dan bantuan sosial dapat membantu dan dapat di rasakan manfaatnya bagi masyarakat luas," sebut Kajari.



Dalam Hari Bahkti Adhyaksa kali ini yang juga mengambil tema "satu tujuan, satu sikap, satu hati untuk negeri", papar Kajari, Kejaksaan Negeri Langkat Kajari merealisasikannya bersama dengan komandan Bataliyon Infantri Marinir 8 Tangkahan Lagan dalam bentuk kerja sama yang baik dan mendukung kegiatan dimaksud.



Terpisah dalam kata sambutan Kajatisu DR. Bambang Sugeng Rukmono, SH,MM,M Hum mengaku, sangat antusias dan menyambut baik dalam pelaksanaan kegiatan ini. Dirinya juga menyampaikan bahwa kegiatan sosial ini juga diikuti dan di dukung oleh IAD (Ikatan Adhyaksa Dharma Karini) Sumut dan PJI (Persatuan Jaksa Indonesia) cab. Sumut.



Menurut Kajati, panitia dalam kegiatan ini berucap syukur kepada Allah Swt dan menghaturkan terima kasih yang sebesarnya kepada semua pihak yang mendukung kegiatan ini.



"Terutama kepada komandan Bataliyon Marinir 8 Tangkahan Lagan di Pangkalan Berandan dan seluruh jajaran yang terlibat saya ucapkan terimakasih," sebut Kajati.



Tampak disela-sela kegiatan ini Aspidsus Kejati Sumut selaku ketua umum penyelenggaraan HBA  tahun ini sangat puas dengan terselenggaranya acara. Acara yg berakhir pada pukul 18.30 sore ini , ditutup dengan pembagian hadiah bagi pemenang games yang dibuat oleh panitia.



Banyak pihak menyambut positif dari kegiatan tersebut. Diantaranya masyarakat yang berharap kerjasama antara Kejaksaan Negeri Langkat dan Marinir  di Tangkahan Lagan Berandan serta elemen-elemen masyarakat yang mensupport dan membantu rangkaian kegiatan ini bisa terus terjalin. Sehingga dapat menciptakan suasana kondusifitas yang baik di Bumi Langkat Berseri. (lkt-1)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini