Kapolres Labuhanbatu: Polri Diharapkan Semakin Profesional

Sebarkan:


Kapolres Labuhanbatu AKBP Frido Situmorang SH SIk foto bersama Muspida Plus Labuhanbatu Raya




Dengan semakin bertambahnya usia, Polri diharapkan semakin dewasa dan profesional dalam memberikan pelayanan dan perlindungan kepada Masyarakat.

Itu dikatakan Kapolres Labuhanbatu, AKBP Frido Situmorang SH,SIK saat membacakan amanat Kapolri, Senin (10/7) pada peringatan puncak HUT Bhayangkara ke-71 di Lapangan Ika Bina Rantauprapat.

Kata Kapolri, dengan anggaran sebesar 84 Triliun di tahun 2017 ini, dapat memberikan kontribusi besar kepada Polri untuk melakukan pembenahan internal, memperbaiki sistem organisasi serta menciptakan polisi yang Promoter.

Selain itu, serangkaian dengan perbaikan kultur dan tuntutan profesionalisme, Polri telah mengalami peningkatan kepercayaan publik di tahun 2017.

“Polri bukanlah milik Polri semata, tetapi milik masyarakat, serta seluruh elemen didalamnya. Maka, dukungan dan do'a dari seluruh lapisan sangat kami butuhkan guna mewujudkan harapan pemerintah dan Masyarakat,” sebut Frido.

Tampak hadir, Bupati Labuhanbatu H. Pangonal Harahap SE,MSi, Bupati Labura H.Khairuddinsyah Sitorus SE, Bupati Labusel H.WildanAswan Tanjung, Kajari Rantauprapat, Ketua PN, Ketua DPRD serta unsur pimpinan Daerah Kabupaten Labuhanbatu raya. (manto)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini