Dinas PMD Paluta Gelar Pelatihan Siskeudes

Sebarkan:
Dinas PMD Paluta Gelar Pelatihan Siskeudes


Untuk meningkatkan kapasitas dan kemampuan perangkat dalam hal pengelolaan dan penatausahaan keuangan desa, Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Paluta menggelar bimbingan teknis penyusunan anggaran dan pertanggung jawaban keuangan desa melalui sistem keuangan desa (siskeudes) berbasis aplikasi, di aula serba guna Lobu Bara, Simpang Purba, Kecamatan Padang Bolak, Senin (10/7).

Kegiatan yang diikuti oleh perangkat desa yang terdiri dari sekretaris desa atau bendahara desa dari 2 Kecamatan yakni Kecamatan Portibi dan Dolok Sigompulon dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Paluta Burhan Harahap SH dengan menghadirkan narasumber dari BPKP perwakilan Sumut yakni Binez Simanjuntak beserta rombongan.

Dalam sambutan Sekdakab Paluta Burhan Harahap SH menyampaikan bahwa pelatihan penyusunan anggaran dan pertanggung jawaban keuangan desa ini bertujuan agar seluruh peserta yang terdiri dari sekdes dan bendahara desa lebih memahami tata cara untuk menyusun serta membuat pertanggung jawaban pelaksanaan dana desa.

Selain itu, kegiatan yang dilaksanakan juga merupakan kegiatan yang bermakna strategis dan sangat penting untuk dilaksanakan dan di pahami.  Sebab katanya, pelatihan ini juga dimaksudkan agar pengelolaan dana desa yang bertujuan mulia untuk pembangunan desa dan berdampak positif pada peningkatan kesejahteraan masyarakat dapat terselenggara dengan baik sesuai harapan bersama.

Oleh sebab itu dirinya berharap kegiatan pelatihan ini berdampak besar bagi pengelolaan keuangan di tingkat desa mulai dari penyusunan anggaran dan pertanggung jawaban keuangan yang mencakup perencanaan, pelaksanaan, penatausahaan hingga pelaporan sehingga pengelolaan dan penyerapan dana desa akan terarah sesuai kebutuhan masyarakat dalam membangun pedesaan di seluruh wilayah Paluta. “Semoga dengan pelatihan penyusunan anggaran serta pertanggung jawaban keuangan desa dengan siskeudes ini dapat member dampak yang positif bagi penyaluran dan pelaksanaan dana desa yang lebih baik dan bermanfaat bagi masyarakat,” ujarnya.

Sementara, Kepala Dinas PMD Kabupaten Paluta Hamdan Sukri Siregar SSos MM yang bertindak sebagai ketua panitia pelaksana mengatakan bahwa bimbingan teknis penyusunan anggaran dan pertanggung jawaban keuangan desa melalui system keuangan desa (siskeudes) berbasis aplikasi ini bertujuan untuk transparansi dan akuntabilitas keuangan desa yang akan dikelola oleh pemerintah desa nantinya yang dimulai dari perencanaan, piƱata usahaan hingga pertanggung jawaban keuangan desa.

Lanjutnya, kegiatan ini merupakan gelombang pertama yang akan digelar selama 3 hari yang diikuti oleh 104 peserta yang terdiri dari sekdes dan bendahara desa dari 2 kecamatan yakni Kecamatan Portibi dan Kecamatan Dolok Sigompulon. Selain itu, seagian peserta juga berasal dari perwakilan pihak kecamatan yang nantinya akan menjadi pemandu kepada peserta lainnya. “Untuk hari ini merupakan gelombang pertama. Peserta sebanyak 104 orang dari 2 kecamatan yakni kecamatan Portibi dan Kecamatan Dolok Sigompulon dan dijadwalkan akan berlangsung selama 3 hari,” katanya.

Ia juga menambahkan bahwa bimbingan teknis ini akan terus berlanjut kepada seluruh desa di wilayah Paluta yang dijadwalkan akan selesai hingga tanggal 22 Juli mendatang. Karena itu, bimbingan teknis ini dilaksanakan secara bergelombang yang nantinya akan diikuti oleh seluruh sekdes atau bendahara desa di seluruh desa wilayah Kabupaten Paluta.

Dirinya berharap, setelah pelaksanaan pelatihan ini nantinya diharapkan seluruh peserta dapat melakukan penyusunan anggaran dan pertanggungjawaban mulai dari perencanaan dan penatausahaan keuangan desa dengan menerapkan Siskeudes berbasis aplikasi di desa masing-masing agar pengelolaan dan penyaluran dana desa dapat terlaksana dengan baik dan tepat sasaran.(plt-1)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini