Pusat Zakat Umat Bantu Muslim Korban Sinabung

Sebarkan:
[caption id="attachment_80921" align="aligncenter" width="350"] Angga Nugraha, Mawardi Tanjung usai memberikan bantuan. Fhoto : Metro online)
[/caption]
Pusat Zakat Umat Bandung Jawa Barat pada Rabu(7/6) pukul 17.00 wib memberikan bantuan kepada Umat Muslim yang terdampak Sinabung bertempat di Masjid desa Temberun Kecamatan Tiganderket.

Lembaga Penggalang Dana bagi umat muslim yang berkedudukan di Bandung ini di Ketuai Angga Nugraha, Rizal serta dari Medan hadir Ustadz Mawardi Tanjung, Sukri, Agung dan dari Karo Ustadz Arif Ginting, Rojak.

Bantuan yang diberikan berupa beras, minyak goreng, gula putih sebanyak 170 paket diberikan bagi warga Muslim desa Temberun,Mardingding dan Perbaji Kecamatan Tiganderket.

Ustadz Mawardi Tanjung dalam sambutannya menjelaskan, pemberian bantuan ini dilakukan yang ke-12 kalinya untuk warga muslim di Tanah Karo yang terdampak Sinabung. Hal dilakukan sebagai bentuk rasa persaudaraan sesama umat muslim di Bandung, Medan dan Karo. Karena persaudaraan Teritorial yang sedang ditimpa musibah dampak Sinabung.

Semoga bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi umat muslim terkena dampak Sinabung, terlebih-lebih sedang menjalani Ibadah Puasa bersama. Kiranya bantuan yang sedikit ini dapat berguna bagi kita semua umat muslim disini,“ ungkapnya.(Marko)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini