Kontingen Garuda Unifil Kembali Ukir Prestasi di Olahraga Renang

Sebarkan:

Prestasi membanggakan kembali diukir oleh Prajurit TNI Kontingen Garuda UNIFIL, sebelumnya meraih prestasi pada UNIFIL Badminton Competition 2017 bulan Pebruari lalu, kali ini para Prajurit TNI Konga UNIFIL 2016-2017 dibawa pimpinan Kolonel Inf Surya Wibawa S selaku Komandan Kontingen kembali menunjukkan kemampuan dengan meraih Juara pada UNIFIL (United Nations Interim Force in Lebanon) Open Swimming Competition 2017. Jumat, (2/6/2017).

UNIFIL Open Swimming Competition 2017 diselenggarakan pada tanggal 29 Mei s.d. 2 Juni 2017 di UNIFIL HQ Naqoura Lebanon ini diikuti oleh 31 negara yang tergabung dalam misi Perdamaian Dunia PBB UNIFIL. Satgas Indo Force Protection Company (FPC), Indonesia Battalion (Indobatt), Indo Military Police Unit (MPU) merupakan Tim Kontingen Garuda yang ikut mengambil bagian dalam kompetisi ini.

Perjuangan Tim Indonesia tidak mudah, dimana tim-tim negara lain yang memiliki perenang yang handal namun hal tersebut tidak menjadikan penghalang untuk meraih prestasi “Garuda di dada selalu terpatri di dalam jiwa”. Satgas Indo Force Protection Company (FPC) berhasil meraih Juara Umum 2 dengan perolehan medali 3 Emas dan 3 Perak diantaranya Medali Emas : Gaya Dada 100 m dan 40 m diraih oleh Kopda M. Nurlette dan Gaya Punggung 40 m diraih oleh Kopda Nyoto, berikut Medali Perak : Gaya Bebas 40 m diraih oleh Kopda Nyoto, Gaya Kupu-Kupu 40 m diraih oleh Kopda Nurlette, Gaya Kupu-Kupu 100 m diraih oleh Kopda William dan Gaya Bebas Estafet 4 x 40 m diraih oleh Sertu Riqky Wellianyanto, Kopda M Nurlette, Kopda Nyoto dan Kopda Purgianto.

Berikut Satgas Indonesia Battalion (Indobatt) berhasil meraih Juara Umum 3 dengan perolehan medali 2 Emas, 3 Perak dan 4 Perunggu diantaranya, Medali Emas : Gaya Kupu-Kupu 40 m dan Gaya Campuran 80 m oleh Serka (K) Melya, Medali Perak : Gaya Punggung 40 m oleh Serka (K) Melya, Gaya Campuran 80 m oleh Serka Nilam dan Gaya Kupu-Kupu 40 m Serda (K) Dian dan Medali Perunggu : Gaya Dada 100 m oleh Serda Nyoman, Gaya Punggung 40 m dan Gaya Kupu-Kupu 40 m oleh Serka Dian serta Gaya Bebas Estafet 4 x 40 m oleh Sertu Mar Panca beserta Timnya. Selanjutnya Satgas Indo Military Police Unit (MPU) menyumbangkan 1 Medali Perunggu pada Gaya Ganti Estafet oleh Mayor (Laut) PM Choirul, Sertu Meiriko, Serda Prana dan Serda Abd Razak.

Dengan perolehan medali tersebut, Kopda M. Nurlette dari Satgas Indo FPC berhak menyandang predikat perenang terbaik kedua Putra dan Serka (K) Melya dari Satgas Indobatt berhak menyandang predikat perenang terbaik kesatu Putri dan meraih “Championship Trophy.”

Komandan Kontingen Garuda UNIFIL Kolonel Inf Surya Wibawa S mengucapkan terima kasih atas prestasi, semangat dan sportifitas yang telah ditunjukkan, prestasi ini cukup membanggakan, walaupun kita dalam misi perdamaian yang selalu siap pada perkembangan situasi akan tetapi pada bidang olahraga pun kalian mampu memberikan yang terbaik demi mengharumkan nama bangsa dan negara dikancah Internasional, kalian akan saya berikan reward ucapnya dihadapan para perenang usai pertandingan. (puspen)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini