DPRD Kab Rembang Terkesan dengan Binjai Command Center

Sebarkan:
[caption id="attachment_80652" align="aligncenter" width="350"] DPRD Kab Rembang Terkesan dengan Binjai Command Center
[/caption]
Sekda Kota Binjai M.Mahfullah P Daulay, SSTP MAP mengatakan Pemerintah Kota (Pemko) Binjai mengatasi masalah sampah dan menjaga kebersihan kota dengan mengandalkan respon cepat tanggap terhadap pengaduan masyarakat yang disampaikan lewat aplikasi e-mas.

"Setiap ada laporan masyarakat soal sampah melalui aplikasi e-mas, langsung direspon oleh dinas terkait dan semua itu dikendalikan di Binjai command center,” kata Sekda saat menerima kunjungan kerja Komisi A DPRD Kabupaten Rembang Provinsi Jawa Tengah, Selasa (6/6/17) diruangan Binjai Command Center, Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan Binjai Kota, Kota Binjai.

Kunjungan kerja dipimpin Ketua Komisi A, Moch Asnawi ini bertujuan untuk belajar tentang masalah lingkungan hidup, khususnya pengelolaan sampah.

Sekda didampingi Asisten Administrasi Ernawati, kepala dinas Kominfo Ahmad Ilham, kepala BLH Tengku Amri Fadli, menjelaskan, Binjai memiliki tempat pembuangan akhir (TPA) sampah seluas 30 hektar namun untuk pengelolaan sampah belum menggunakan teknologi tinggi. Hal ini disebabkan volume sampah tidak terlalu banyak.

"Ada tawaran dari Jepang untuk bangun pengelolaan sampah di Binjai, termasuk sampah dari Medan dikelola di Binjai, tapi Bapak Walikota melihat manfaatnya tidak seberapa, justru kerugian kita lebih besar, khususnya dampak jangka panjang yang ditimbulkan” ungkap Mahfullah.

Kepada tamunya, Sekda menjelaskan aplikasi Binjai smart city dan ruang kendali Binjai command center, mulai tahap awal pembangunan hingga manfaat yang telah dirasakan saat ini.

"Kami tidak memiliki TPA berbasis teknologi, namun kami bangga telah memanfaatkan teknologi untuk menciptakan kota yang bersih,” kata Mahfullah.

Ketua Komisi A DPRD Rembang, Moch Asnawi menyampaikan ucapan terimakasih dan penghargaan setinggi –tingginya atas penerimaan yang sangat baik dari Pemko Binjai. Ia merasa mendapat kesan yang sangat mendalam dari kunjungan ini.

"Kami sangat berterimakasih diterima oleh sekda paling muda. Dan semua aplikasi ini patut kami tiru dan kami aplikasikan di Kabupaten Rembang, “ kata Moch Asnawi.

Pertemuan diakhiri dengan saling tukar cenderamata dan foto bersama. Selanjutnya rombongan Komisi A DPRD Rembang meninjau TPA sampah di Kelurahan Mencirim, Kecamatan Binjai Timur.(hendra)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini